4 Penyebab Tipe Cewek Pendiam Jarang Menyapa Duluan. Minder!

By Salsabila Putri Pertiwi, Jumat, 7 Mei 2021 | 10:20 WIB
Ilustrasi tipe cewek pendiam (foto : hancinema)

CewekBanget.ID - Tipe cewek pendiam kerap dianggap jutek atau galak gara-gara jarang menyapa orang lain terlebih dulu.

Padahal pandangan terhadap tipe cewek pendiam seperti itu keliru banget, lho!

Sebetulnya cewek pendiam itu baik hati dan ramah kok, hanya saja mereka memang enggak seekspresif tipe orang ekstrovert atau terbuka.

Fyi, ada banyak penyebab tipe cewek pendiam cenderung enggan menyapa orang lain duluan. Berikut ini 4 di antaranya.

Baca Juga: Bio One Tiba-tiba Jadi Cowok yang Pendiam, Begini Responnya!

Malu

Ilustrasi cewek pendiam yang malu menyapa duluan

Biasanya cewek yang pendiam itu malu kalau harus menyapa orang terlebih dulu, lho.

Hal ini bisa jadi karena mereka ragu respon orang yang disapa bakal sesuai ekspektasi, atau takut mereka malah mengganggu orang tersebut.

Jadi cewek pendiam yang harus disapa duluan ini bukan berarti sombong, ya!

Baca Juga: Meski Terlihat Pendiam, 4 Zodiak Ini Jauh Dari Kata Ngebosenin!

Minder

Cewek pendiam juga kerap merasa kurang percaya diri.

Saat bertemu orang yang enggak terlalu dekat dengan mereka, sering muncul perasaan minder dan segan.

Inilah yang kemudian membuat cewek dengan karakteristik seperti itu jarang menyapa orang lain duluan.

 

Takut Salah Ngomong

Ilustrasi cewek pendiam salah ngomong

Masih salah satu alasan cewek pendiam jarang menyapa duluan: mereka takut salah ucap, lho!

Masalahnya, kalau mereka mengatakan sesuatu yang keliru atau enggak tepat, biasanya mereka bakal bingung atau panik saat harus menjelaskan maksud perkataan tersebut kepada orang lain yang mungkin tersinggung atau salah paham.

Hal ini tentunya bakal merepotkan dan malah bikin urusan jadi panjang.

Baca Juga: Memilih Buat Memendamnya Sendiri, Cancer dan 3 Zodiak Ini Dikenal Pendiam

Enggak Pandai Basa-Basi dan Ekspresif

Ilustrasi cewek pendiam enggak pandai basa-basi

Karena sifatnya yang pendiam, cewek seperti ini cenderung pengin obrolan yang to the point tanpa harus banyak berbasa-basi.

Hal ini mungkin mudah dilakukan dengan orang yang mengenal mereka dengan baik, tapi lain ceritanya kalau mereka bertemu orang baru atau orang yang enggak terlalu kenal dengan mereka.

Selain itu, cewek pendiam juga kadang enggak terlalu ekspresif sehingga tutur kata dan perilakunya bisa saja disalahpahami oleh orang lain.

Nah, karena sudah tahu berbagai alasan cewek pendiam jarang menyapa orang lain terlebih dulu, yuk lebih pahami mereka dan cobalah menyapa mereka duluan!

Kalau disapa baik-baik dan didekati dengan ramah, cewek pendiam akan luluh juga kok hatinya.

 

(*)