Gini 4 Cara Bersihkan Noda Kuning yang Menempel di Celana Dalam!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Sabtu, 15 Mei 2021 | 13:50 WIB
Ilustrasi celana dalam (ppz.com)

CewekBanget.ID - Sering menemukan noda kuning membandel yang menempel di celana dalam?

Biasanya noda kuning di celana dalam disebabkan oleh keputihan ataupun sisa urin.

Biar bisa bersih maksimal, yuk ketahui seperti apa cara bersihkan noda kuning di celana dalam!

Baca Juga: 5 Model Tunik Lebaran Manis ala Selebgram Hamidah Rachmayanti. Modis!

1. Rendam di air dingin

Salah satu cara untuk menghilangkan noda kuning yang susah hilang pada celana dalam adalah dengan merendamnya menggunakan air dingin dengan sedikit campuran deterjen cair.

Diamkan beberapa saat, setelah itu baru kita kucek, girls.

Temperatur air sangat penting lho untuk menghilangkan noda. 

Jangan pernah pakai air hangat karena hal ini cuma akan bikin nodanya makin susah hilang dan kualitas celana dalam kita akan semakin jelek.