Body Mist Jadi Wewangian yang Paling Cocok Buat Remaja, Ini Alasannya!

By Indah Permata Sari, Senin, 10 Mei 2021 | 12:55 WIB
Memakai body mist (pinterest.com)

Memiliki Kandungan Konsentrat yang Ringan

Body mist memiliki kandungan konsentrat yang paling ringan dibandingkan dengan parfum atau EDT.

EDT The Body Shop

Fyi, body mist punya istilah lain namanya eau de cologne (EDC).

Jadi aroma yang dihasilkan oleh body mist biasanya memang enggak menyengat, ringan dan soft banget cocok buat karakter remaja.

Baca Juga: Tetap Wangi Walau di Rumah, Ini 4 Rekomendasi Body Mist Aroma Bunga di Bawah 30 Ribu

Harganya Lebih Murah

Nah, body mist juga memiliki harga yang lebih murah dibandingkan parfum dan EDT.

Bahkan harganya bisa 3 kali lipat lebih murah lho!

Jadi pas banget memang body mist untuk remaja yang belum ada penghasilan tetap alias masih dikasih uang jajan dari orang tua, he-he.