Film Ali & Ratu-Ratu Queens Tayang di Netflix, Simak Fakta Menariknya!

By Tiara Harum Pramesti, Senin, 10 Mei 2021 | 21:20 WIB
Ali & Ratu Ratu Queens (foto : Netflix)

CewekBanget.ID - Film 'Ali & Ratu-Ratu Queens' yang diperankan oleh Iqbaal Ramadhan akan segera hadir di platform streaming Netflix. 

Film 'Ali & Ratu-Ratu Queens' yang berkisah tentang seorang anak muda pergi seorang diri ke benua Amerika untuk mencari ibu kandungnya, justru bertemu dengan sekelompok wanita heboh dan rempong. 

Makin menarik, film 'Ali & Ratu-Ratu Queens' ini enggak hanya menyajikan cerita menyentuh soal arti kehadiran keluarga namun juga film yang mengupas banyak sisi Amerika untuk bisa dinikmati publik. 

Baca Juga: Film Iqbaal Ramadhan Tayang di Netflix Tentang Mencari Ibu di Amerika!

Berikut fakta-fakta menarik film Ali & Ratu-Ratu Queens, yang bikin film ini wajib untuk ditonton. 

Sinopsis Film

Ali sejak kecil tinggal di Jakarta bersama bude dan sepupunya. 

Beranjak dewasa, Ali pengin berusaha mencari sosok ibu kandungnya yang telah lama pergi ke Amerika namun belum juga kembali. 

Baca Juga: Fakta Move to Heaven, Seri Terbaru Netflix Tentang Penghapus Trauma

Dengan tekad kuat bisa menemukan ibunya, Ali beranikan diri berangkat ke New York, Amerika dan mencari ibu tanpa petunjuk yang pasti. 

Sesampainya di New York, Ali justru bertemu dengan 4 wanita imigran dari Indonesia yang tinggal di Queens. 

Mereka ini lah yang akhirnya turut membantu Ali berusaha menemukan ibu kandungnya. 

Bertabur bintang 

Bukan cuma Iqbaal Ramadhan yang akan menyapa lewat aktingnya sebagai pemeran utama, namun juga sederet aktor dan aktris mumpuni Indonesia lain yang sudah malang melintang di dunia perfilman. 

Ance (Tika Panggabean) adalah orangtua tunggal dengan seorang anak gadis.

Party (Nirina Zubir) seorang cleaning lady yang  keibuan dan baik hati.

Biyah (Asri Welas) perempuan asal Surabaya yang dikenal berani dan serba nekat, dia bekerja sambilan sebagai paparazzi

Baca Juga: Shenina Cinnamon Bilang Kehidupan Pribadinya Bukan Konsumsi Publik!

Lalu Chinta (Happy Salma) yang kisah cintanya berakhir di New York hingga mengharuskannya menjadi tukang pijat.

Masing-masing karakter itu semakin memeriahkan film tersebut, dan tentunya dengan banyolan lucu khas ibu-ibu. 

Selain itu ada Eva (Aurora Ribero) putri tunggal Ance yang akan mengenalkan Iqbaal dengan New York. 

Karakter pas untuk Iqbaal

Ali & Ratu Ratu Queens

Sejak pertama membaca naskah cerita film Ali & Ratu-Ratu Queens, Iqbaal Ramadhan merasa langsung klop dengan karakter Ali. 

Yup! baginya sosok Ali seperti representasi dirinya sendiri saat pertama kali menginjakkan kaki di Amerika untuk bersekolah. 

Iqbaal seperti dibawa mengingat kenangannya saat bersekolah itu dan bagaimana dia harus berusaha menyesuaikan diri dengan lingkungan yang baru. 

Iqbaal juga teang-terangan bisa dengan mudah memahami apa yang dirasakan tokoh Ali dalam cerita. 

Garapan penulis dan sutradara terkenal

Film Ali & Ratu-Ratu Queens ini jelas bukan film yang ala kadarnya, sebab diproduksi oleh para sineas hebat tanah air. 

Skenario film ditulis oleh Gina S. Noer, yang sudah turut melahirkan film remaja populer lain seperti Dua Garis Biru dan Keluarga Cemara. 

Sedangkan sutradara film ini adalah Lucky Kuswandi. 

Lucky pernah menyutradarai film remaja juga, seperti Galih & Ratna dan Selamat Pagi Malam

Film tentang keluarga 

Sebagai film remaja, Ali & Ratu-Ratu Queens enggak menyajikan romansa anak muda yang sering kali ditampilkan dalam berbagai sudut cerita. 

Namun akan lebih memberi gambaran sisi lain kehidupan dari sudut pandang remaja yang masih bimbang akan arah dan tujuan, serta butuh bimbingan orang dewasa di sekitarnya. 

Terutama film ini bakal mengajarkan dan menyadarkan kita pentingnya keberadaan keluarga, terkhusus orang tua dan support mereka untuk setiap keputusan penting di masa remaja. 

Baca Juga: Kiky dan Aldy Rilis SIngle Duet Romansa Muda, Di-support Iqbaal dan Bastian

Nantikan segeran film Ali & Ratu-Ratu Queens, di platform streaming Netflix girls! 

(*)