Penting Dilakukan, Gini 5 Langkah Reapply Sunscreen yang Benar!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Kamis, 20 Mei 2021 | 13:20 WIB
Ilustrasi reapply sunscreen (pinterest.com)

CewekBanget.ID - Sunscreen merupakan salah satu produk skincare yang wajib banget dipakai sama siapa pun.

Karena fungsi utama sunscreen adalah melindungi kulit dari bahaya sinar UVA dan UVB yang mampu merusak kulit.

Enggak hanya sekali, nyatanya sunscreen harus kita reapply alias dipakai lagi secara berkala dalam satu hari, lho!

Buat kita yang masih bingung gimana cara reapply sunscreen yang benar seperti apa, langsung kepoin di bawah ini, ya!

Baca Juga: Cukup Pakai 5 Fashion Item Ini, Tampilan Kita Langsung Kelihatan Wow!

1. Reapply sunscreen saat enggak pakai makeup

Kalau kita sedang enggak pakai makeup, alias cuma bermodalkan skincare aja, maka reapply sunscreen lebih mudah dilakukan.

Caranya bersihkan wajah terlebih dahulu. Setelah wajah sudah kembali bersih, jangan lupa pakai face mist dan pelembap biar kelembapan kulit tetap terjaga.

Habis itu, baru deh oleskan sunscreen sebanyak dua jari pada kulit wajah kita!

2. Reapply sunscreen setelah wudhu

Kalau kita habis wudhu, perlu juga lho mengaplikasikan sunscreen kembali.

Caranya, keringkan wajah yang masih terasa lembap. Lalu aplikasikan sunscreen sebanyak dua jadi pada kulit.

Kita bisa menggunakan face mist terlebih dahulu biar wajah terasa lebih segar.

Kalau kita pakai makeup, sebisa mungkin makeupnya dihapus dulu sebelum wudhu ya, girls!

Baca Juga: 5 Cara Bikin Kulit Selalu Terasa Kenyal dan Glowing. Idaman Banget!

3. Reapply sunscreen tanpa merusak makeup

Males reapply sunscreen karena takut merusak tampilan makeup kita?

Eits, enggak perlu khawatir, girls! Karena kita bisa mengaplikasikan kembali sunscreen tanpa merusak makeup kita.

Caranya? Angkat minyak berlebih di wajah dengan menekan-nekan blotting paper alias kertas minyak. Terlebih di area T-zone yang rentan berminyak.

Setelah itu, baru deh kita aplikasikan sunscreen pada wajah!

Untuk yang satu ini, kita disarankan memilih sunscreen dalam bentuk spray atau cushion, ya!

4. Reapply sunscreen setelah olahraga

Saat olahraga biasanya kita kan keringatan, sunscreen pun akan sedikit terhapus dari wajah kita.

Maka dari itu penting banget menggunakan sunscreen kembali setelah selesai berolahraga.

Karena wajah biasanya jadi kotor dan keringatan setelah olahraga, sebaiknya cuci muka dulu menggunakan sabun cuci muka.

Aplikasikan hydrating toner atau face mist, lalu pelembap dengan tekstur yang ringan seperti gel aloe vera.

Setelah itu, baru deh kita pakai sunscreen kembali!

5. Pilih sunscreen dalam bentuk spray

Kita disarankan untuk menggunakan sunscreen dalam bentuk spray ketika pengin reapply sunscreen.

Kenapa? Karena sunscreen spray dinilai lebih praktis!

Enggak perlu pakai tangan untuk mengaplikasikannya sehingga lebih higienis. Selain itu, enggak akan merusak tampilan riasan wajah kita.

Selain itu, sunscreen spray juga punya tekstur dan formula yang ringan, jadi cocok banget untuk reapply.

Nah, itu tadi beberapa langkah reapply sunscreen yang benar. Jangan salah dan bingung lagi ya, girls! (*)

Baca Juga: Tak Termakan Zaman, 5 Fashion Item Timeless Ini Harus Ada di Lemari!