Plot cerita 'School 2021'
Bercerita tentang siswa SMA yang mencoba untuk meraih pekerjaan impian dibanding masuk ke perguruan tinggi.
Dari perjalanannya, mereka kemudian banyak belajar tentang cinta, persahabatan, dan hal-hal yang mereka ahli di bidangnya dengan hal yang terbaik untuk mereka sendiri.
KBS mengatakan kalau ada revisi pada naskah School 2020 hingga dramanya harus ditunda.
Drama ini berdasarkan cerita dari novel Oh My Men yang terbit pada 2011 lalu dan perubahan naskah membuat School 2021 berbeda dari School 2020.
Baca Juga: Zodiak Selasa, 25 Mei 2021. Aries Dapat Kabar Gembira dari Doi Nih!
Karakter baru Kim Yohan 'WEi'
Di School 2021, Kim Yohan akan memerankan karakgter bernama Gong Ki Joon, seorang siswa pekerja keras.
Selain sibuk dengan kehidupan sekolahnya, Gong Ki Joon juga punya pekerjaan sampingan dan berhasil mendapatkan pekerjaan impian setelah banyak belajar tentang cinta dan persahabatan.
Sementara untuk pemeran utama ceweknya, aktris Cho Yi Hyun sedang dalam tahap pembicaraan.
Drama School 2021 menjadi series terbaru dari drama School yang tayang di KBS sejak series pertama di 1999 hingga 2002 dan di tahun 2013, memulai season baru hingga 2017.
Belum ada detail tentang jadwal tayangnya nih, tapi tetap bersabar untuk menunggu School 2021 ya, girls!(*)