Mau Bikin Skincare DIY? Hindari Bahan-Bahan Ini, Bahaya Bagi Kulit!

By Salsabila Putri Pertiwi, Sabtu, 5 Juni 2021 | 18:20 WIB
Ilustrasi pakai skincare malam (Getty Images/iStockphoto)

Pasta Gigi dan Baking Soda

Sikat gigi dengan baking soda

Konon, pasta gigi dan baking soda adalah bahan-bahan yang dapat menjadi alternatif skincare seperti pore pack untuk mengangkat komedo yang bisa kita racik sendiri.

Tapi jangan sampai kita membuat DIY skincare dengan kedua bahan ini ya, karena dapat menyebabkan kulit mengalami iritasi dan inflamasi.

Pasta gigi memang mengandung antimikroba triclosan yang berfungsi membunuh bakteri, tapi fungsi tersebut belum tentu bekerja dengan baik pada kulit kita, jadi jangan coba-coba!

 

Lemon

Apabila diolah dengan baik, ekstrak buah lemon memang bermanfaat banyak bagi kulit.

Tapi sesungguhnya buah ini memiliki sifat asam yang dapat membakar kulit dan mengubah pigmentasinya.

Bahkan, buah lemon dapat menyebabkan kondisi peradangan kulit, jika digunakan pada kulit yang sering terpapar oleh sinar matahari.

Baca Juga: Bikin Flawless, 4 Krim Pagi Murah Ini Bisa Pudarkan Bekas Jerawat!