Tapi memang, kalau kita sudah tahu jalan ceritanya dari buku, mungkin kita bakal berekspektasi tinggi terhadap filmnya, jadi kita enggak bisa terlalu fokus menonton saat menyadari hal-hal yang hilang pada film adaptasi tersebut.
Yang harus diingat, film adaptasi dari buku enggak mungkin 100% sama persis dengan cerita pada buku aslinya, jadi coba untuk menempatkan diri sebagai penonton 'baru' saat menonton film supaya enggak terlalu kecewa pada akhirnya, ya.
Baca Buku Setelah Nonton Film
Baru membaca buku setelah nonton film yang diadaptasi dari buku itu juga enggak apa-apa, lho!
Barangkali kita bakal sedikit kebingungan saat pertama kali menonton, karena beberapa film adaptasi dari buku enggak menampilkan keseluruhan jalan cerita dan karakter sehingga wajar ketika ada plot hole dalam film tersebut yang enggak bisa kita abaikan.
Tapi itulah fungsi membaca bukunya setelah menonton film!
Baca Juga: 4 Tipe Zodiak Saat Nonton Film Horor. Ada yang Sampai Teriak, Lho!
Menonton filmnya duluan bakal membuat kita enggak berekspektasi terlalu tinggi karena kita belum tahu banyak mengenai cerita asli dari film tersebut dan memberikan kita sensasi menyaksikan cerita baru seperti ketika kita menonton film-film lainnya.
Serunya lagi, jika ada hal-hal dari penayangan film yang masih bikin kita bingung, membaca buku aslinya bakal membuat kita seakan sedang bermain puzzle dan menemukan potongan-potongan cerita yang 'hilang'.
Jadi yang manapun pilihan kita, yang penting kita enjoy ya, girls!
(*)