Postingan Lee Sung Kyung dan LOCO Dikira Lovestagram, Faktanya...

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Kamis, 24 Juni 2021 | 11:35 WIB
Lee Sung Kyung dan LOCO (allkpop)

CewekBanget.ID - Lee Sung Kyung dan LOCO sempat bikin heboh penggemar karena diduga sedang melakukan lovestagram.

Lovestagram ini seperti 'kode' tentang dua orang yang sedang menjalin hubungan asmara.

Nah, foto yang diduga lovestagram oleh Lee Sung Kyung dan LOCO ini diunggah di akun Instagram masing-masing pada Rabu (23/6).

Baca Juga: 5 Tanda Kita Lagi Pacaran sama Tipe Cowok Rendah Diri. Enggak Seru!

Tapi ternyata foto tersebut bukan lovestagram, girls! Seperti apa faktanya? Yuk cari tahu!

Foto yang diduga lovestagram

foto Lee Sung Kyung dan LOCO yang diduga lovestagram

Lee Sung Kyung mengunggah foto sedang berada di sebuah taman private di feed Instagram miliknya.

Sedangkan LOCO mengunggahnya di Instagram Story jika kedua foto disandingkan akan terlihat mereka seperti berhadap-hadapan.

Foto ini diduga lovestagram setelah netizen menemukan kesamaan antara background, taman, gunung, hingga awan.

Baca Juga: Stunning! Ini Potret Wakil Panama di Miss Supranational 2021, Darelys Santos

Faktanya...

Jangan salah paham dulu!

Karena ternyata, Lee Sung Kyung dan LOCO saat ini terlibat project bareng.

Keduanya akan merilis single duet lewat project Duet Mate dari Dingo Music.

Duet Mate adalag project duet antara aktris dengan rapper untuk merilis lagu bersama.

Lagu mereka akan ditulis dan diproduseri oleh Rocoberry, duo musikal yang dikenal telah melahirkan banyak lagu hit, seperti soundtrack Hotel Del Luna, Descendants of the Sun, Goblin, dan lainnya.

Kapan dirilis?

Single Lee Sung Kyun dan LOCO ini akan dirilis pada 4 Juli mendatang pukul 18:00 KST atau 16:00 WIB.

Lee Sung Kyung dan LOCO menjadi artis pertama yang muncul di project Duet Mate.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Kamis, 24 Juni 2021: Aries Enggak Boleh Maksa!

Reality show tentang proses di balik layar dari kolaborasi ini akan tayang di channel YouTube Dingo Music mulai 25 Juni pukul 18:00 KST atau 16:00 WIB dan akan terus berlanjut selaam 3 minggu ke depan.

Udah jadi rahasia umum di kalangan penggemar ya, girls kalau Lee Sung Kyung merupakan aktris yang memiliki suara merdu dan kemampuan menyanyi yang baik.(*)