Catat! Sahabat Seperti Apa yang Paling Cocok dengan 4 Tipe Cewek Ini?

By Salsabila Putri Pertiwi, Jumat, 2 Juli 2021 | 19:25 WIB
Ilustrasi sahabat cowok ()

CewekBanget.ID - Kita sudah tahu tipe-tipe cewek yang cocok dijadikan sahabat.

Tapi kalau jenis sahabat yang dibutuhkan tipe cewek tertentu, kayaknya kita masih harus kepo, nih.

Faktanya, tipe cewek berikut ini punya kriteria yang berbeda-beda ketika hendak mencari sahabat yang cocok dengan mereka.

Baca Juga: Pisces Romantis? Ini 6 Tipe Cewek Sebagai Pacar Berdasarkan Zodiak!

Cewek Introvert

Kalau cewek introvert bakal butuh sosok sahabat yang bisa memahaminya tanpa terlalu banyak kepo, nih.

Pasalnya, sahabat yang terlalu pengin tahu dan pengin ikut campur malah akan membuat cewek introvert risih.

Cewek introvert menginginkan sosok teman yang perhatian tapi bisa memberikan ruang pribadi kalau si cewek introvert sedang pengin sendirian, juga sosok yang mau mendengarkan cerita mereka, dan bisa membuat mereka merasa nyaman untuk lebih terbuka.

 

Cewek Petualang

Tentunya tipe cewek yang satu ini butuh teman yang sama-sama enggak takut mencoba hal baru, bahkan ketika waktunya begitu mendadak sekalipun.

Teman yang cocok dengan tipe cewek petualang adalah teman yang berani menjalani suatu tantangan bersama-sama, tapi tetap mengetahui berbagai konsekuensinya.

Nah, di sisi lain, cewek petualang juga harus memiliki sahabat yang lebih bisa berpikir logis dan dapat mengerem doi kalau sudah terlalu nekat agar dapat berpikir lebih jernih sebelum mengambil keputusan.

Baca Juga: Berdasarkan 4 Zodiak Cowok Ini, Tipe Cewek Idaman Kayak Gimana Ya?

Cewek Girl Boss

Si girl boss yang satu ini butuh sahabat yang kayak gimana, sih?

Cewek berjiwa pemimpin rupanya butuh sahabat yang bisa berperan sebagai 'penasihat' pribadinya dalam berbagai situasi.

Enggak harus selalu dalam kondisi formal, sang sahabat sangat dibutuhkan kehadirannya saat si girl boss merasa terpuruk atau enggak sanggup menghadapi tanggung jawab yang harus dipikulya sebagai pemimpin.

Yang pasti, sahabatnya ini enggak ada di sana untuk sekadar menghakimi, tapi juga membantu untuk mencari solusi sekaligus mengingatkan bahwa si cewek pemimpin ini enggak harus berlagak kuat setiap hari dan boleh mencurahkan perasaannya sebagai manusia biasa.

Baca Juga: Tipe Cewek Percaya Diri Pasti Punya 5 Karakteristik Ini. Panutan!

Cewek Supel

Mungkin kita menyangka, cewek supel enggak punya kriteria tipe teman tertentu karena sifatnya yang mudah bergaul dengan siapa saja.

Tapi sebetulnya mereka membutuhkan sahabat yang bisa mengerti perubahan sikap mereka saat enggak sedang bersama orang lain yang hanya mengetahui mereka sebagai sosok yang periang dan ramah.

Jadi, sosok teman yang mampu menerima mereka apa adanya adalah yang paling dibutuhkan oleh para cewek supel, nih.

 

(*)