CewekBanget.ID - Menonton film atau drama seri memang kurang lengkap kalau enggak ada camilan.
Camilan nonton film paling populer ya jelas popcorn yang disukai semua orang kan, girls?
Tapi kalau kita bosan dengan popcorn, bisa juga lho bikin camilan yang simple dan enggak kalah enak.
Baca Juga: Resep Salted Caramel Popcorn ala Chef Buat Temen Nonton di Rumah!
Untuk pecinta rasa manis, resep caramel bread pop ini bisa banget jadi rekomendasi!
Siapkan bahan
4 lembar roti tawar
4 sdm gula pasir
3 sdm air
5 sdm susu cair
2 sdm butter
Langkah membuat caramel bread pop
1. Potong-potong roti tawar atau gunting menjadi ukuran dadu kira-kira lebar sisi 2cm
2. Siapkan wajan anti lengket, panggang roti di atas api kecil dengan sesekal diaduk sampai pinggiran roti jadi garing. Jika sudah kering merata, angkat dan sisihkan.
3. Selanjutnya masukkan gula dan air sesuai ukuran ke dalam wajan.
Nyalakan api sedang dan tunggu sampai gula larut bersama air, jangan diaduk ya!
Baca Juga: Resep Snack Churros Greentea, Mudah dan Cepat Cara Bikinnya!
4. Setelah gula mencair dan muncul gelembung-gelembung tanda sirup karamel mendidih, masukkan butter dan baru boleh aduk sampai merata.
5. Kalau butter sudah mencair, tambahkan susu sampai mengental seperti saus.
6. Matikan api, dan masukkan roti yang tadi sudah dipanggang kemudian aduk sampai semua permukaan roti terbalur saus karamel.
7. Setelah merata, angkat dan susun di atas kertas roti untuk memisahkan satu dengan lainnya supaya enggak saling menempel.
Baca Juga: Resep Bekal Simple Buat Dibawa ke Sekolah Saat Pembelajaran Tatap Muka
Tunggu beberapa saat dalam suhu ruang, sampai caramel bread pop cukup dingin untuk dikonsumsi.
8. Sajikan caramel bread pop dengan minuman hangat atau cola, yumm!
Mudah banget kan girls, cara buatnya? Sekarang nonton film bisa lebih seru dengan camilan ringan yang enak ini!
(*)