Masa Sih Bergosip Punya Manfaat? Tapi Ada Penelitiannya Lho!

By Monika Perangin, Minggu, 11 Juli 2021 | 18:05 WIB
Bergosip (dailymail.co.uk)

Hal ini karena kita bergosip adalah salah satu model bagaimana kita bertukar informasi pribadi dalam hidup.

"Dengan bertukar informasi dengan orang lain, gosip adalah cara untuk membentuk hubungan," jelas Luke Chang, Ph.D., asisten profesor ilmu psikologi dan otak dan direktur COSAN Lab di Dartmouth yang ikut menulis studi tersebut.

"Hal ini melibatkan kepercayaan dan memfasilitasi ikatan sosial yang diperkuat saat komunikasi lebih lanjut berlangsung," tambahnya.

Baca Juga: Sahabat Sendiri Tapi Tukang Gosip, Duh Gini Cara Menghadapinya!

"Gosip bisa bermanfaat karena membantu orang belajar melalui pengalaman orang lain sekaligus memungkinkan mereka menjadi lebih dekat satu sama lain dalam prosesnya," kata Jolly.

Saat kita bergosip, kita akan merasakan empati dan melakukan percakapan yang menyenangkan bukan hanya menyinggung orang lain.

Jadi, enggak selamanya bergosip itu buruk, ya! 

Tentu perlu diingat, asalkan apa yang kita bicarakan sama sekali enggak mengandung fitnah dan niatan untuk menjelekkan seseorang.

(*)