PPKM Masih Berlanjut, Ini 8 Ide Kegiatan di Rumah Buat Atasi Rasa Bosan!

By Elizabeth Nada, Selasa, 27 Juli 2021 | 12:40 WIB
Ilustrasi memasak (freepik.com)

1. Ngobrol seru lewat video call

Kita harus berterima kasih sama kemajuan teknologi nih, girls! he-he.

Soalnya kita jadi bisa tetap terhubung sama teman-teman, keluarga jauh dan rekan kerja di tengah situasi yang kurang menyenangkan ini.

Biar enggak makin bosan, salah satu yang bisa kita lakukan adalah ngobrol seru bahkan belajar bareng mereka lewat video call.

Ilustrasi melakukan video call

Walaupun enggak ketemu langsung, kita tetap bisa 'melihat' mereka dari layar handphone atau laptop.

Yuk coba jadwalkan untuk melakukan video call bersama!

Selain bisa update kabar mereka dan tetap terhubung, bisa ngobrol bareng di masa seperti ini bikin kita jadi lebih happy dan enggak merasa sendirian.

Baca Juga: Intip 5 Potret Akrab Para Pemain Cinderella Versi Camila Cabello. Gemas!

2. Mencicil bersih-bersih dan menata ulang rumah

Nah.. kalau ini bisa jadi kegiatan seru bareng anggota keluarga yang lain! he-he.

Misalnya, setelah kita belajar atau bekerja dari rumah, kita bisa mulai membersihkan rumah dan menata ulang kamar atau berbagai ruangan di rumah secara perlahan. 

Saat bersih-bersih pun kita jadi bisa ngobrol dengan cara berbeda sama anggota keluarga yang lain.

Selain menghilangkan rasa bosan karena jadi punya aktivitas seharian, bersih-bersih rumah bikin kita lebih tenang, jadi enggak stres dan bikin mood kita jadi lebih baik, lho!

3. Live streaming pertunjukan musik atau nonton video lucu

Karena dianjurkan untuk di rumah aja dan menghindari keramaian, kita bisa lho coba untuk nonton berbagai live streaming pertunjukan musik dari para idola lewat media sosial untuk mengatasi rasa bosan.

Buat tahu infonya, kita harus sering-sering mencari infonya di media sosial, ya.

Selain nonton pertunjukan musik secara online, kita juga bisa nonton berbagai video lucu yang bikin ngakak. Dijamin mood makin bagus karena ketawa terus dan perasaan jadi happy.

Baca Juga: Waspada, Begini Tanda-Tandanya Kalau Kita Kekurangan Vitamin!