Cewek Pemimpin
Tentunya dengan jiwa kepemimpinan yang dimiliki, tipe cewek ini cocok banget kalau jadi chief executive officer (CEO) atau posisi manajerial tertinggi apapun dalam berbagai bidang pekerjaan.
Umumnya, CEO bertugas untuk merancang, mengatur, dan mengawasi kegiatan operasional suatu perusahaan, termasuk membawa karyawan agar target perusahaan dapat tercapai.
Posisi yang keren banget ini vital karena dijadikan penentu keberhasilan perusahaan, tentunya dengan tanggung jawab yang besar juga.
Cewek Tegas
Kita mungkin cukup tegas dan logis untuk menjadi pengacara, yang diminati sebagian orang karena gajinya yang tinggi.
Sebagai pengacara, kita bertugas untuk memberikan konsultasi dan mewakili klien dalam menghadapi permasalahan hukum.
Tapi kita perlu menempuh pendidikan di bidang hukum dan mendapat sertifikat resmi dari Fakultas Hukum kalau pengin menjadi pengacara, nih.
Jadi siap-siap mengambil kuliah di bidang hukum dulu kalau kita bercita-cita jadi pengacara, ya!
Baca Juga: Wajib Tahu! Cowok Paling Tertarik Sama Tipe Cewek dengan 4 Sifat Ini!