Benar saja, sejak 2020 lalu seri animasinya kembali diluncurkan di platorm Netflix, antusiasme penonton bikin Avatar bangkit kembali.
Kepopulerannya kali ini tak tanggung-tanggung, sebentar lagi Netflix siap produksi dan merilis versi live action dari Avatar: The Last Airbender.
Enggak takut dengan ketidakberhasilan sebelumnya, Netflix nampaknya sudah pede dengan para cast pilihan dan cerita yang matang.
Baca Juga: Ambisi Ngalahin Rekor ‘Avatar’, ‘Avengers: Endgame’ Tayang Ulang di Bioskop dengan Adegan Tambahan!
Salah satu pemeran karakter di upcoming film Netflix Avatar: The Last Airbender adalah Dallas Liu.
Fyi, Dallas Liu adalah aktor muda berdarah Chinese-Indonesia-America, yang di-casting untuk perankan tokoh Zuko di cerita Avatar: The Last Airbender.
Dallas memang lahir dan besar di Los Angeles, Amerika, tapi dia punya darah keturunan Tionghoa dan Indonesia, girls.