#Girls4TheFuture Wajib Tahu 20 Kata Bahasa Indonesia yang Indah Ini!

By Elizabeth Nada, Selasa, 31 Agustus 2021 | 19:30 WIB
Ilustrasi membaca kata dalam bahasa Indonesia (phxtutoring.com)

Berdasarkan daftar kata-kata di Kamus Besar Bahasa Indonesia, yang diakses secara online, ini 15 kata-kata bahasa Indonesia yang indah:

1. Amerta

Kata ini bisa berarti abadi (tidak terlupakan) atau tidak dapat mati.

2. Adiwarna

Kata yang satu ini berarti indah sekali atau bagus sekali.

3. Bestari

Kata 'bestari' berarti luas dan dalam pengetahuannya, berpendidikan baik, dan juga berarti baik budi pekerti.

4. Bentala

Jarang digunakan, kata ini memiliki arti bumi atau tanah.

Baca Juga: Cara #Girls4TheFuture Pakai Bahasa Indonesia yang Benar Untuk Tulisan!

5. Candradimuka

Kata yang berarti kawah di kayangan (dalam pewayangan) ini juga bisa diartikan sebagai tempat menempa diri supaya kuat, tangkas dan terlatih.

6. Candramawa

Kata dalam bahasa Indonesia ini memiliki arti hitam bercampur putih (tentang warna bulu kucing).

7. Dersik

Berarti desir (bunyi angin dan sebagainya)

8. Derana

Jadi salah satu yang mungkin jarang kita dengar, kata ini berarti tahan dan tabah menderita sesuatu, tidak lekas patah hati dan enggak mudah putus asa.

Baca Juga: 6 Cara #Girls4TheFuture Agar Lebih Mencintai Bahasa Indonesia

9. Elegi

Memiliki arti syair atau nyanyian yang mengandung ratapan dan ungkapan dukacita.

10. Eutenika

Kata ini berarti kajian tentang cara meningkatkan kualitas penduduk, melalui perubahan dan perbaikan lingkungan hidup.

11. Fiat

Kata yang mungkin jarang kita dengar ini berarti persetujuan penuh dan resmi.