Sensitif terhadap Cahaya dan 3 Tanda Masalah pada Mata Kita!

By Salsabila Putri Pertiwi, Sabtu, 18 September 2021 | 16:40 WIB
Ilustrasi alami mata perih (screenshot timesofindia.indiatimes.com)

CewekBanget.ID - Kita harus selalu menjaga kesehatan mata, ya.

Meski usia dan lingkungan dapat memengaruhi kondisi mata secara alami, kita bisa melakukan berbagai upaya untuk mencegah kerusakan mata sejak dini.

Salah satunya, kenali beberapa gejala masalah pada mata kita berikut ini supaya enggak terlambat ditangani.

Baca Juga: 5 Tips Mengurangi Mata Lelah Akibat Kelamaan di Depan Layar Monitor

Sakit Mata

Sakit mata adalah salah satu tanda umum kalau kondisi mata kita enggak baik-baik saja.

Keparahan nyeri pada mata dapat menentukan penyebab pastinya.

Sakit mata juga bisa disebabkan oleh lensa kontak yang dipasang sembarangan, hingga cedera pada mata dan infeksi.

Baca Juga: Bukan di Hong Kong, MAMA 2021 Akan Digelar di Studio Milik CJ ENM

Sensitif terhadap Cahaya

Apakah kita cenderung memicingkan atau memejamkan mata saat terkena cahaya?

Semakin sensitif mata kita terhadap cahaya, semakin mungkin mata kita sedang mengalami masalah seperti katarak, infeksi, dan migrain.

Selain itu, sensitivitas berlebih pada mata juga bisa disebabkan oleh herpes okular.

 

Mata Berair

Biasanya mata berair adalah tanda kalau kita mengalami alergi, misalnya terhadap debu atau kotoran.

Kalau enggak, mata berair akibat terkena asap, parfum, atau bahan-bahan yang dapat mencederai mata.

Untuk mencegahnya, hindari alergen dan gunakan obat tetes mata.

Baca Juga: Cuma Butuh 2 Item Makeup, Mata Bisa Terlihat Naik dan Tajam!

Penglihatan Buram

Ada banyak penyebab penglihatan terasa buram, misalnya akibat rabun yang membuat kita membutuhkan bantuan penglihatan berupa kacamata atau lensa kontak.

Buramnya penglihatan juga bisa disebabkan oleh glaukoma atau penyakit mata tertentu lainnya.

Kalau penglihatan buram begitu mengganggu kita, segera periksakan diri ke dokter.

 

(*)