4 Manfaat Rambut Vagina, Termasuk Mengatur Suhu Tubuh! Sudah Tahu?

By Salsabila Putri Pertiwi, Jumat, 24 September 2021 | 22:40 WIB
Menggunting bulu vagina (healthfixhub.com)

Melindungi Vagina

Rambut vagina juga dapat melindungi vagina dari virus dan bakteri.

Rambut vagina berfungsi sebagai penghalang alami yang dapat mencegah virus dan bakteri masuk ke dalam tubuh atau vagina.

Selain itu, mengingat kulit kemaluan cenderung lebih sensitif, rambut vagina melindunginya dari memar dan iritasi.

Makanya, mencukur rambut vagina terlalu banyak terbukti membuat vagina lebih rentan terhadap risiko infeksi.

 

Mencegah Kutil Kelamin

Kutil kelamin rentan muncul pada alat kelamin kita.

Nah, salah satu fungsi rambut vagina adalah melindungi vagina dari kemunculan benjolan yang kerap muncul di area kemaluan tersebut.

Rambut vagina juga membantu menghindari kontak langsung virus penyebab kutil kelamin.

Baca Juga: Pentingnya Jaga Kesehatan Vagina dengan Terapkan 6 Kebiasaan Ini, Yuk!

Pelumas Alami

Rupanya rambut vagina juga dapat berfungsi sebagai penjaga kelembapan vagina.

Ini dapat mencegah vagina terkena iritasi saat berhubungan seksual.

Enggak hanya itu, rambut vagina juga mengurangi risiko infeksi jamur dan mencegah kemerahan akibat gesekan pada kulit.

 

(*)