Bikin Kuku Makin Cantik, Manfaat Minyak Zaitun Ini Harus Kita Ketahui!

By Salsabila Putri Pertiwi, Jumat, 1 Oktober 2021 | 23:05 WIB
Manfaat minyak zaitun (greensrestaurant.com)

CewekBanget.ID - Perawatan kuku supaya makin cantik dan menawan enggak harus selalu lewat cara yang mahal, kok.

Faktanya, kita cukup menggunakan minyak zaitun kalau pengin memiliki kuku yang lebih indah.

Ada sejumlah manfaat minyak zaitun dalam perawatan kuku yang harus diketahui, nih! Apa saja?

Baca Juga: Jaga dan Rawat Kuku Biar Sehat dan Kuat dengan 4 Cara Simpel Ini, Yuk!

Membuat Kuku Berkilau

Kuku yang kering akan terlihat kusam.

Nah, kalau pengin kuku tampak lebih mengilap, oleskan minyak zaitun pada kuku sebanyak 3 kali sehari.

Ini adalah salah satu cara perawatan kuku yang mudah dilakukan di rumah.

Baca Juga: Bantu Cegah Jerawat dan 3 Manfaat Lain Kalau Rajin Konsumsi Kedelai

Melembutkan Kuku

Supaya kuku lebih lembut, campurkan minyak zaitun dengan madu, kemudian oleskan pada kuku dan kutikula-nya.

Biarkan selama 10 menit sebelum dibilas dengan air dingin, lalu keringkan dengan handuk.

Lakukan ini 2 kali seminggu.

 

 

Melembapkan Kuku

Kuku enggak memiliki kandungan minyak dan kelenjar keringat yang banyak, jadi kita perlu tetap menjaga kelembapannya, pasalnya kuku bakal lebih rapuh saat kering.

Nah, minyak zaitun bisa membantu menjaga kelembapannya.

Caranya, pijat kuku dengan minyak zaitun setiap malam hari, lakukan 3 kali seminggu untuk mengobati kuku yang rapuh.

 

Merangsang Pertumbuhan Kuku

Untuk mendapat manfaat yang satu ini, campur minyak zaitun dengan jus tomat.

Pasalnya, tomat mengandung biotin yang meningkatkan pertumbuhan kuku secara alami.

Oleskan campuran ini pada kuku dan kutikula, atau kita juga bisa merendam kuku dalam campuran ini selama 10-15 menit, kemudian bilas dengan air dingin dan keringkan.

Lakukan perawatan ini 2 kali seminggu untuk meningkatkan pertumbuhan kuku. 

 

 

 

(*)