Silver Bells Ngasih Tips agar Terhindar dari Hubungan Toksik, Valid!

By Novita Caesaria, Selasa, 12 Oktober 2021 | 15:00 WIB
Silver Bells menjawab pertanyaan netizen! (Foto: Instagram/ @silverbells.id)

Baca Juga: Punya Style Tersendiri, Silver Bells Enggak Pernah Rebutan Wardrobe

Tips terhindar dari toxic relationship

Berada dalam hubungan yang toksik emang enggak ada untungnya dan malah bikin enggak berkembang.

Lalu bagaimana cara supaya enggak terjebak dalam toxic relationship? Yuk simak tips dari masing-masing member Silver Bells!

"Dengerin lagu Cinta yang Baru!" ucap Dinda spontan lalu tertawa. Lagu perdana milik Silver Bells emang relate banget sih.

"Harus bisa sayang diri sendiri, percaya sama diri kamu sendiri. Kalau ada istilah 'Masih banyak ikan di laut' pasti akan ada yang lebih baik buat kamu.

Jadi itu motivasi untuk kamu move on," ujar Licya.

Senada dengan Licya, Dinda juga berpesan supaya kita mementingkan diri sendiri terlebih dahulu.

"Karena itu yang paling penting menurut aku," ungkap Dinda.