CewekBanget.ID - Udah tahu ya girls kalau HYBE Labels bakal mendebutkan girlband baru.
Girlband baru HYBE Labels ini akan dinaungi oleh Source Music dan Kim Minju eks IZ*ONE dikabarkan menjadi salah satu calon member.
Rumor yang beredar menyebutkan kalau Miyawaki Sakura, Kim Chaewon, dan Kim Minju bakal menjadi member girlband baru HYBE Labels.
Baca Juga: Info Lengkap Tentang Kabar 3 Member IZ*ONE yang Bakal Debut di Girlband Baru HYBE
Namun, pada Kamis (7/10), muncul fakta baru kalau Kim Minju memang mendapatkan tawaran untuk bergabung sebagai member girlband baru HYBE Labels.
Tapi tawaran tersebut udah ditolak, girls! Selengkapnya yuk cari tahu.
HYBE Labels terus menghubungi Urban Works Entertainment
Melansir dari YTN News, HYBE Labels secara konsisten terus memberikan tawarannya untuk Kim Minju sampai pada September 2021.
HYBE Labels memang berencana buat memasukkan Kim Minju ke dalam formasi member girlband baru dari project bersama Source Music.
Baca Juga: Foto Menawan Trio MC Baru Music Core, Lee Know dan Jungwoo Resmi Join Kim Minju
Kim Minju udah melakukan audisi akting
Sebelumnya juga ramai dibicarakan kalau Minju bingung nih buat memilih berkarier sebagai idol atau aktris.
Setelah IZ*ONE bubar, ia terus latihan buat akting dan melakukan banyak audisi untuk project di masa depan.
Selama audisi pun Minju sering mendapat pertanyaan tentang kariernya karena banyak sutradara yang udah mendengar tentang posisinya di antara HYBE dan Urban Works.
Kim Minju enggak ada niat promosi sebagai idol
Seorang anggota staf mengatakan kalau Minju enggak punya niat buat promosi sebagai idol, termasuk ketika dirinya bergabung dalam Produce 48.
Saat masuk ke Urban Works, Minju memang menjadi trainee idol tapi kemudian ia beralih untuk fokus pada akting.
Karena tawaran Produce 48 sampai ke agensinya, Urban Works mengirimnya mengingat Minju juga pernah mendapat pelatihan sebagai seorang idol.
Baca Juga: Profil Miyawaki Sakura yang Digadang-gadang Jadi Member Grup Baru HYBE
Menolak tawaran HYBE Labels dan respon Urban Works
Kepada media, Urban Works kemudian memberikan pernyataan mengenai kabar tentang Minju, girls.
"Benar Kim Minju mendapat tawaran buat bergabung dengan girlband baru HYBE.
Tapi dia punya tekad kuat sebagai seorang aktris, jadi dia akan segera memulai karier aktingnya," kata pihak agensi.
Sukses untuk ke depannya, Minju!(*)