CewekBanget.ID - Vaksin booster saat ini lagi ramai diperbincangkan yaa, girls.
Penyebabnya adalah vaksin booster dianggap akan ampuh menangkal virus COVID-19.
Apalagi vaksin booster juga akan diberikan kepada masyarakat Indonesia oleh pemerintah mulai tahun 2022.
Baca Juga: Jangan Coba-coba! Pemalsuan Sertifikat Vaksin COVID-19 Bisa Dapat Hukuman Berat Berikut
Namun ternyata vaksin booster 2022 itu ada yang gratis dan ada juga yang berbayar, lho.
Bahkan dilansir dari laman Kompas.com via Parapuan.co, Budi Gunaidi Sadikin, Menteri Kesehatan dalam rapat dengan Komisi IX DPR, pada Senin, (13/9/2021), mengatakan bahwa rencananya masyarakat dapat membeli vaksin booster di apotek selayaknya membeli obat.