Pakai SPF
Kata siapa hanya wajah yang memerlukan perlindungan dari sinar matahari? Bibir juga perlu, lho.
Bibir juga bisa mengalami kerusakan akibat sinar matahari.
Kita bisa memilih lip balm dengan kandungan SPF di dalamnya untuk melindungi bibir dari serangan sinar matahari.
Baca Juga: Hobi Mencabut Kulit Bibir? Ini 4 Akibat yang Perlu Diwaspadai!
Rutin eksfoliasi
Jangan pernah menarik bibir kering begitu saja, ya!
Kebiasaan menarik kulit bibir kering bisa membuat bibir kita jadi tambah rusak.
Saat perlahan-lahan bibir kering kita membaik, kita bisa melakukan eksfoliasi bibir.
Enggak perlu bela-belain beli lip scrub, kita bisa menggunakan gula yang dicampurkan madu untuk mengeksfoliasi bibir kita, kok.
Eksfoliasi bibir secara rutin seminggu sekali ya, girls!
(*)