Beragam Bau Vagina yang Penting Buat Kita Ketahui. Bisa Ungkap Kondisi Kesehatan!

By Elizabeth Nada, Senin, 18 Oktober 2021 | 15:05 WIB
Ilustrasi Vagina (foto : healthline)

4. Bau manis

Manis yang dimaksud adalah aroma kuat tapi enggak amis, ya.

Biasanya ini diakibatkan karena makanan yang kita konsumsi. Misalnya jeruk atau nanas.

Selain itu, saat kita sedang diet atau mengubah pola makan, vagina biasanya juga berbau manis.

Tapi bau manis ini enggak perlu terlalu dikhawatirkan, karena biasanya juga disebabkan oleh bakteri baik.

Yup, pH pada vagina adalah ekosistem bakteri yang selalu berubah. Salah satunya membuat bau manis tadi, girls.

Ilustrasi vagina

 

5. Bau seperti aroma musk

Bau yang menyerupai aroma musk menandakan kalau vagina dalam keadaan normal dan enggak menandakan adanya gejala yang berbahaya.

Vagina yang sehat memiliki bau yang beragam tergantung tingkat kesehatan vagina itu sendiri.

Setelah berolahraga berat, vagina bisa berbau akibat keringat yang muncul di area sekitar vagina dan hal ini terbilang normal.

Baca Juga: Jangan Abai, 8 Hal Ini Bisa Menyebabkan Vagina Berbau Kurang Sedap!

 

6. Bau menyengat

Terakhir, vagina mengeluarkan bau menyengat bisa jadi karena keringat dan stres emosional.

Fyi, keringat yang keluar lewat kelenjar apokrin yang ada di ketiak dan pangkal paha,akan menghasilkan cairan tak berbau mirip susu.

Nah ketika cairan ini bersentuhan dengan bakteri di vagina, maka akan menghasilkan bau yang menyengat.

Baca Juga: 4 Manfaat Rambut Vagina, Termasuk Mengatur Suhu Tubuh! Sudah Tahu?

Yup, semakin kita memahami beragam dan arti bau vagina, maka kita pun jadi lebih paham tentang kondisi kesehatan kita, ya.

(*)