Heran Jerawat Muncul Terus di Tempat yang Sama? Ini 4 Penyebabnya!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Jumat, 22 Oktober 2021 | 18:50 WIB
Jerawat (parenting.orami.co.id)

CewekBanget.ID - Suka heran kenapa jerawat bisa muncul di tempat yang sama secara terus-menerus?

Setelah diobati pakai skincare jerawatnya mereda, tapi sewaktu-waktu bisa muncul lagi di tempat yang sama persis!

Kalau begini terus kapan mulusnya, ya?

Coba kenali dulu yuk beberapa kemungkinan yang bisa jadi penyebab jerawat bisa muncul di tempat yang sama!

Baca Juga: Jengkel Jerawat di Dagu Susah Hilang? Cukup Atasi Pakai 3 Bahan Ini!

1. Tanda jerawat Cyst

Melansir Stylo Indonesia, Cyst adalah jerawat besar yang berada di bawah kulit dan terinflamasi, tetapi ketika inflamasinya sudah reda, kantungnya masih ada dan bisa terinflamasi lagi.

Jerawat ini memakan waktu yang sangat lama untuk naik ke permukaan kulit dan bisa meninggalkan bekas luka, juga kerap muncul di area yang sama.

Jenis jerawat ini seringkali disebabkan oleh hormon dan karena ia berada lebih dalam dibanding jerawat biasa, ia lebih sulit disembuhkan.