CewekBanget.ID - Jerawat dan bekas jerawat adalah hal yang paling mengganggu di wajah kita.
Selain karena sakit, jerawat dan bekas jerawat membuat tampilan wajah kita jadi kurang menarik.
Sayangnya, bekas jerawat enggak bisa menghilang dengan cepat seperti kita menghilangkan jerawat.
Menghilangkan bekas jerawat ternyata butuh perhatian khusus dan bahan-bahan khusus, lho.
Inilah kandungan yang sangat berguna untuk menghilangkan bekas jerawat yang ada di wajah kita!
Baca Juga: 3 Serum Lokal Alpha Arbutin Biar Bekas Jerawat dan Noda Hitam Hilang
Kandungan pertama yang wajib ada di skincare kita saat kita pengin menghilangkan bekas jerawat adalah vitamin C.
Vitamin C bisa membuat wajah kita jadi lebih sehat, cerah, dan sekaligus perlahan-lahan menghilangkan bekas jerawat kita.
Vitamin C sendiri mengandung sifat antioksidan yang tinggi jadi bisa melindungi kulit kita dari paparan radikal bebas.
Selain terlindungi dari paparan radikal bebas, sifat antioksidan juga bisa memperbaiki sel kulit kita yang rusak akibat jerawat.