CewekBanget.ID - Joceline Somer adalah salah satu penyanyi pendatang baru yang multilatenta.
Single debut milik Joceline berjudul Sekarang Kau Bilang Sayang langsung menjadi soundtrack film SIN: Extended, lho!
Beberapa waktu lalu Cewekbanget.id juga main games 'Backsong for' bareng cewek bersuara unik ini.
Penasaran lagu apa yang dinyayikan Jocelie Somer? Yuk simak artikelnya sampai habis.
Baca Juga: Joceline Somer Pengin Jadi Pengusaha Sukses, Dunia Entertain cuma Hobi
Lagu yang cocok untuk memulai hari?
Siapa yang punya kebiasaan mendengarkan lagu sebelum mulai beraktivitas supaya lebih semangat di pagi hari?
Menurut Joceline lagu-lagu milik BTS cocok didengarkan saat pagi hari supaya lebih termotivasi nih.
"Aku enggak hafal, tapi lagu-lagunya BTS I think its encouraging, kayak Permission To Dance," jawab Joceline.
Baca Juga: Joceline Somer Berharap Single Debutnya Bikin Para Pendengar Baper
Lagu yang cocok untuk menemani keliling kota Semarang?
Sejak usia 3 tahun Joceline Somer pindah ke Semarang hingga saat ini, sebelumnya dia sempat tinggal di Jakarta.
Lalu menurut Joceline lagu apa yang cocok untuk menemani kita mengeksplor kota Semarang?
"Depends on the weather. Kalau cuacanya mendung, I think lagu Sekarang Kau Bilang Sayang cocok sih," ungkap Joceline menyebutkan lagunya sendiri.
Baca Juga: Joceline Somer Rilis Single Debut, Langsung Dijadikan OST SIN Extended
Lagu yang cocok didengarkan sebelum tidur?
Mendengarkan musik bisa menjadi salah satu cara supaya tidur lebih cepat dan lelap.
Nah kira-kira lagu apa saja yang cocok didengarkan sebagai pengantar tidur?
"Paris In The Rain dari Lauv sama lagu-lagunya Billie Eilish, kayak I Love You. I think lagu ballad cocok untuk pengantar tidur sih," jawab Joceline Somer.
Penasaran sama merdunya suara Joceline menyanyikan lagu-lagu di atas? Nonton video selengkapnya di sini!
(*)