CewekBanget.ID - Halloween kurang lengkap kalau enggak ditemani dengan tontonan yang seru.
Buat si pemberani pastinya akan nonton film thriller Halloween yang memacu detak jantung ya.
Tapi tahu enggak girls, ada juga lho film-film tema horor tapi dibalut dengan animasi yang lucu?
Film-film itu enggak kalah bikin penasaran sama alurnya, dan cocok ditonton bareng keluarga atau sahabat di malam Halloween.
Langsung simak rekomendasi film animasi cengan alur cerita horor atau thriller berikut.
Baca Juga: 6 Penyanyi Hollywood yang Pernah Jadi Dubber Film Kartun Populer!
Monster House
Jadi salah satu film animasi yang cocok banget ditonton saat Halloween, karena kesan horornya dapet banget!
Tiga orang remaja yang penuh rasa penasaran mendapati bahwa rumah tetangga mereka benar-benar hidup.
Yup, rumah itu hidup bisa bernapas, punya mata, mulut dan bisa bicara.
Mereka bertiga terjebak dalam kengerian rumah pemarah, dan nyaris tak bisa kembali lagi ke kehidupan normal mereka.
Baca Juga: Loki Jadi The Simpson dan Main ke Springfield. Ini Tanggal Tayangnya!
Coraline
Anak perempuan bernama Coraline baru saja diajak orang tuanya pindah ke sebuah rumah baru yang cukup tua.
Merasa kurang senang tinggal di rumah itu, beberapa hari Coraline hanya murung dan merindukan teman-teman lamanya.
Sampai suatu ketika dia menemukan pintu rahasia di rumahnya, yang membawa Coraline pergi ke dunia lain.
Kelihatannya indah, berkebalikan dengan dunianya yang asli, tapi dia terjebak di sana dan berusaha untuk kabur dengan harus berkorban.
Film animasi satu ini cukup bikin ngeri meski ditonton orang dewasa.
ParaNorman
Menceritakan tentang seorang anak lelaki bernama Norman Babcock yang punya indera keenam, dan mampu melihat dan berinteraksi dengan hantu.
Norman menuruti perintah pamannya untuk melakukan sebuah ritual aneh, katanya demi keamanan kota.
Bukanya aman, seluruh kota malah jadi berada dalam kutukan penyihir, dan dipenuhi oleh zombie mengerikan berkeliaran.
Cuma Norman yang bisa menghentikan wabah zombie dan kutukan dari penyihir itu.
The Addams Family
Masalah mulai muncul saat keluarga Addam putuskan pindah ke pinggiran kota yang boring.
Tapi tiba-tiba seorang pembawa acara reality show menyadari keberadaan keluarga Addams.
Dia menghalangi mimpi Addams untuk menjual semua rumah di lingkungan tersebut.
Sekuel terbaru The Addams Family 2 baru saja rilis tanggal 1 Oktober 2021, dengan cerita yang enggak kalah seru.
The Addams Family 2 menceritakan keluarga The Addams dan Kooky yang melakukan kegiatan liburan musim panas bersama.
Dan kegalauan mereka karena anak-anak telah tumbuh dewasa, dan suka lewatkan makan malam bersama.
Baca Juga: Sambil Nunggu Seri Terbaru, Simak Timeline Resident Evil Versi Animasi
Frankenweenie
Rilis 2012 silam, film animasi satu ini menceritakan Victor Frankenstein seorang anak laki-laki yang berusaha untuk mengembalikan nyawa anjingnya, Sparky yang telah mati.
Victor menggunakan pengetahuan yang didapatnya di sekolah dan kecerdasan otak untuk membuat mesin yang akhirnya berhasil menghidupkan Sparky.
Setelah hidup kembali, Victor berusaha keras menutupi keberadaan Sparky tapi dia kesulitan, dan akhirnya ketahuan.
Banyak konflik batin yang dirasakan Victor karena rasa sayangnya dengan Sparky.
Film animasi yang disajikan hitam putih ini, cocok banget temani malam Halloween.
Baca Juga: Sambut Halloween, Resep Praktis Pumpkin Soup Hangatkan Suasana!
(*)