5 Sunscreen Terbaik yang Melindungi Kulit Tanpa White Cast, Lho!

By Monika Perangin, Kamis, 28 Oktober 2021 | 17:45 WIB
Ilustrasi pakai sunscreen stick produk lokal (mik.co.nz)

CewekBanget.ID - Sunscreen adalah produk skincare yang enggak boleh kita lewatkan sekalipun.

Hal ini karena suncreen berguna untuk melindungi kulit kita dari paparan sinar matahari dan radikal bebas saat kita sedang berada di luar maupun dalam rumah.

Bahkan, sunscreen mampu membantu kita untuk mengurangi risiko kanker kulit, lho.

Sayangnya, ada beberapa sunscreen yang memberikan efek white cast dan bisa membuat penampilan kita jadi kurang menarik.

White cast adalah lapisan putih yang ada pada produk sunscreen yang bisa membuat wajah kita lebih cerah satu atau beberapa tingkat.

Namun, bukan bikin cerah, enggak jarang white cast di sunscreen bisa bikin wajah kita jadi abu-abu.

Untuk itu, CewekBanget.ID akan merekomendasikan beberapa sunscreen yang bagus dan bebas white cast! Yuk simak!

Baca Juga: Sia-sia, Lakukan 5 Hal Ini Saat Pakai Sunscreen Cuma Bikin Kulit Rusak

BLP x Avoskin Multipurpose Tinted Sunscreen - Rp 59.000

BLP x Avoskin Multipurpose Tinted Sunscreen

Rekomendasi sunscreen bebas white cast yang pertama hadir dari kolaborasi dua merek lokal yang kini yang digandrungi pecinta skincare.

Yak, apa lagi kalau bukan sunscreen dari BLP X Avoskin!

Suncreen hasil kolaborasi dari BLP X Avoskin ini memiliki formulasi SPF50 PA++++ dan multipurpose tinted.

Hal ini berarti kita bisa banget menggunakan sunscreen sekalian seperti menggunakan bb cream.

Selain praktis dan menghemat skincare plus makeup, kandungan di dalam BLP X Avoskin ini ada centella asiatica, salicylic acid, niacinamide, dan vegan squalane oil yang bisa memberikan sejuta manfaat untuk wajah kita.

 

Skin Aqua UV Moisture Milk - Rp 63.000

Skin Aqua UV Moisture Milk

SKin Aqua adalah salah satu produk sunscreen yang sudah memiliki banyak sekali peminatnya.

Hal ini karena sunscreen dari Skin Aqua memang sangat murah dan memiliki formulasi yang cukup bagus.

Memiliki tekstur yang ringan dan enggak ada white cast-nya membuat Skin Aqua menjadi favorit banyak orang.

Selain itu, Skin Aqua memberikan perlindungan SPF 50+++ untuk kulit kita.

Karena teksturnya yang ringan dan mudah sekali menyerap, kita bisa menggunakan sunscreen ini bukan cuma ke wajah, tapi ke bagian tubuh yang terkena matahari lainnya.

Baca Juga: Ini Dia 5 Cara Paling Simpel Mengecilkan Pori-pori di Wajah!

 

Elsheskin Daily Protection Gel - Rp 93.000

ElsheSkin Daily Protection Gel

Selanjutnya adalah sunscreen yang datang dari salah satu merek lokal yang mengeluarkan rangkaian perawatan wajah.

Salah satu sunscreen dari Elsheskin yang bisa kita pakai adalah varian Daily Protection Gel yang memiliki SPF30.

Memiliki formulasi gel membuat sunscreen dari Elsheskin bisa menghidrasi kulit wajah kita dan melembapkan kulit.

 

 

Wardah Sun Care Sunscreen Gel SPF 30 - Rp 33.500

Wardah Sun Care Sunscreen Gel SPF 30

Pengin cari sunscreen murah lainnya? Kita bisa banget beralih ke Wardah untuk mendapatkan sunscreen yang murah dan bagus.

Walaupun harganya terbilang sangat murah, tapi sunscreen Wardah ini punya perlindungan sampai SPF30, lho.

Enggak sampai di situ saja, dalam produk ini juga mengandung aloe vera yang bisa membantu kita untuk melembapkan kulit.

Baca Juga: Kenapa Pakai Sunscreen Disarankan Buat Dilakukan Tiap 2 Jam Sekali?

Skeeneeds Sunscreen Mist - Rp 82.000

Skeeneeds Hyaluronic Acid Sunscreen Mist

Rekomendasi sunscreen yang terakhir datang dari Skeeneeds.

Di dalam sunscreen yang dikeluarkan oleh Skeeneeds terdapat kandungan hyaluronic acid yang bisa menghidrasi kulit kita dengan baik.

Selain itu ada Skeeneeds juga memberikan perlindungan sampai SPF35 untuk kulit wajah kita dan praktis digunakan karena bentuknya yang mist.

(*)