Taeyeon SNSD Buka Suara Soal Kabar Dirinya Jadi Korban Penipuan Real Estate

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Kamis, 28 Oktober 2021 | 15:55 WIB
Taeyeon SNSD (koreaboo.com)

CewekBanget.ID - Pada Kamis (28/10) ramai jadi perbincangan kalau Taeyeon 'SNSD' menjadi korban penipuan real estate.

Taeyeon 'SNSD' disebut-sebut merugi hingga 1,1 miliar Won dan dirinya merupakan satu dari 3 ribu korban lainnya.

Dari 10Asia mengabarkan kalau ayah Taeyeon membeli tanah pada 2019 lalu dan menggunakan nama putrinya di Hanam, Gyeonggi-do dari sebuah perusahaan yang bergerak di bidang real estate.

Baca Juga: Duh, Taeyeon SNSD Dikabarkan Jadi Korban Penipuan Real Estate!

SM Entertainment pun telah merilis pernyataan yang menyebutkan kalau mereka enggak bisa memberi detail lebih karena masalah tersebut berkaitan dengan aset pribadi artisnya.

Di hari yang sama, Taeyeon 'SNSD' menulis di Instagram Story mengenai peristiwa yang menimpanya ini.

Taeyeon mencari area buat rumah orang tuanya

"Aku telah tinggal jauh dari keluarga sejak masih muda, jadi keinginanku selama sisa hidup ini adalah menemukan rumah untuk keluarga yang lebih dekat dengan daerah tempat ku bekerja dan tinggal.

Impianku adalah menciptakan tempat yang baik untuk keluargaku.

Dengan persetujuan dari keluarga, orang tuaku melihat tempat itu dengan mata kepala sendiri dan membuat keputusan dengan mimpi yang sama denganku."

Baca Juga: Visual Yoo Na Bi di Nevertheless Mirip Taeyeon SNSD, Terinspirasi!

Klarifikasi karena banyak kesalahpahaman

"Aku menulis ini karena tampaknya tujuanku digambarkan dengan cara yang berbeda dari yang aku maksudkan.

Harap menahan diri dari kesalahpahaman, tebakan, dan spekulasi.

Aku diberitahu secara sepihak tentang kerugiannya, jadi aku menunggu situasinya untuk saat ini.

Aku merasa kesal harus berbicara tentang hal-hal ini, tetapi ini untuk meminta orang-orang yang salah paham dan melihatnya sebagai masalah yang tidak baik untuk menahan diri buat enggak mengambil kesimpulan sendiri."

Bukan buat investasi

Postingan Taeyeon 'SNSD'

Taeyeon menambahkan di samping postingan utamanya, "Aku enggak cukup gila untuk melakukan pembelian spekulatif."

Spekulasi dalam real estate mengacu pada investasi di properti dengan harapan peningkatan nilainya di masa depan.(*)

Baca Juga: 4 Fakta Comeback Weekend Taeyeon SNSD, Konsep Retro Warna-Warni!