Dorongan untuk Berusaha Lebih Baik
Mengambil jurusan yang kita sukai akan membuat kita cenderung lebih betah berada di jurusan itu untuk belajar selama beberapa tahun.
Selain itu, kita juga jadi berusaha untuk mengerjakan tugas dan menunjukkan kemampuan dengan lebih baik.
Tentu saja rasa malas enggak bisa dihindari, tapi bahkan ketika sedang enggak bersemangat, kita masih ingat tujuan yang sedang kita kejar dengan mengambil jurusan tersebut.
Baca Juga: Dear #Girls4TheFuture, Ini 6 Pesan R.A Kartini yang Inspiratif dan Jadi Motivasi!
Jurusan Kuliah Enggak Selalu Penting dalam Pekerjaan
Pada akhirnya, jurusan yang kita ambil saat kuliah enggak selalu jadi faktor penentu bidang pekerjaan yang akan kita ambil di masa depan.
Banyak sekali orang yang menekuni pekerjaan yang justru enggak berkaitan sama sekali dengan jurusan kuliah mereka.
Jadi enggak masalah kalau kita pengin mengambil jurusan kuliah sesuai minat ya, girls! Yang penting kita tahu arah yang sedang kita tuju ke depannya.
(*)