Travis Scott masih lanjut menyanyi
Penonton juga sempat dibuat geram karena Travis Scott masih terus melanjutkan lagunya, meski suasana sudah enggak kondusif malam itu.
Ada video amatir yang perlihatkan beberapa penonton bahkan berusaha naik ke panggung untuk hentikan nyanyian Travis karena ada seseorang meninggal di dekatnya.
Baca Juga: 8 Hal Penting Mengenai Hubungan Kylie Jenner dan Travis Scott!
Tak lama berselang, ayah Stormi itu sempat meminta penjaga keamanan untuk menolong seseorang yang jatuh dan menetralkan kondisi konser.
Tapi setelahnya dia masih berusaha lanjut menyanyi, hingga situasi buruk di konser sudah enggak terelakan lagi.
Permintaan maaf Travis
Travis sudah menyampaikan permintaan maafnya melalui media sosial, dia mengatakan sangat sedih dan turut berduka untuk korban juga keluarga korban.
"Saya benar-benar hancur dengan apa yang terjadi tadi malam. Doa saya untuk keluarga dan semua yang terkena dampak dari apa yang terjadi di Astroworld Festival.
Saya berkomitmen untuk bekerja sama dengan komunitas Houston buat menyembuhkan dan mendukung keluarga yang membutuhkan.
Terima kasih kepada Kepolisian Houston, Pemadam Kebakaran, dan NRG Park atas tanggapan dan dukungan langsung mereka," tulisnya di Twitter.
Sampai sekarang pihak berwajib masih menyelidiki kronologi sebenarnya yang terjadi di konser pembukaan Astroworld Festival.
(*)