Ikuti 3 Tips Ini Supaya Lipstik Enggak Nempel Lagi di Masker!

By Salsabila Putri Pertiwi, Rabu, 17 November 2021 | 23:30 WIB
Ilustrasi melepas masker (eatthis.com)

CewekBanget.ID - Memakai masker saat bepergian menjadi hal yang wajib dilakukan sejak dunia dilanda pandemi COVID-19.

Meski demikian, sebagian dari kita tetap pengin memakai full makeup atau minimal memastikan penampilan bibir kita lebih cantik kendati wajah kita lebih sering terhalangi oleh masker.

Tapi salah satu kendala yang dihadapi adalah lipstik atau lip cream yang kerap menempel pada bagian dalam masker dan merusak penampilan kita.

Lantas, kayak gimana nih, tipsnya supaya lipstik enggak begitu sering menempel lagi pada masker?

Baca Juga: Tutorial Bikin Blush On dari Lipstik dan Foundation. Mudah Banget!

Jangan Gunakan Lip Gloss

Tips yang ini mungkin sudah cukup jelas bagi kita.

Tekstur lip gloss yang cenderung cair dan mudah menempel pada permukaan membuatnya rentan meninggalkan bekas pada masker.

Jadi kalau kita hendak bepergian dan memakai masker dalam waktu yang cukup lama, sesuaikan produk bibir yang akan dipakai supaya enggak sia-sia akibat produk malah berpindah ke bagian dalam masker.

Baca Juga: Baru Sembuh Sakit? Jangan Langsung Pakai Produk Kosmetik Ini. Bahaya!