Awas Kena Hack, Gini Tips untuk Menjaga Keamanan Ponsel Kita!

By Salsabila Putri Pertiwi, Minggu, 21 November 2021 | 14:50 WIB
Ilustrasi main handphone (foto: dailymail.co.uk)

CewekBanget.ID - Girls, selalu jaga ponsel kita dari risiko hacking hingga pencurian data, ya!

Kita mungkin enggak menyadarinya, tapi hacking dapat berlangsung amat mudah kalau kita sembrono dalam mengunduh aplikasi dan mengakses berbagai hal melalui ponsel kita.

Yuk, kepoin sejumlah tips berikut ini untuk mencegah ponsel kita di-hack dengan mudah.

Baca Juga: Jangan Abaikan, Verifikasi Dua Langkah di WhatsApp Biar Bebas Hack!

Selalu Lakukan Software Update

Salah satu langkah paling awal untuk melindungi ponsel kita dari risiko hacking adalah dengan selalu men-update software atau aplikasi yang kita unduh pada ponsel sesegera mungkin.

Software update mungkin terasa merepotkan, belum lagi kalau versi terbaru dari aplikasi atau software tersebut enggak sesuai dengan selera kita.

Tapi dengan selalu memperbarui software, kita bisa mengurangi risiko hacker mengakses data lama kita, serta biasanya versi terbaru dari sebuah software memiliki sistem perlindungan yang lebih baik.

Selain itu, hindari melakukan jailbreaking atau menggunakan perangkat enggak resmi untuk melakukan root pada ponsel demi mengakses aplikasi atau fitur tertentu, karena hal itu secara enggak langsung akan mengekspos ponsel kita pada risiko serangan virus dan hacking.