CewekBanget.ID - Nama grup aespa langsung mendulang kesuksesan besar sejak debut mereka setahun lalu.
Enggak heran disebut rookie monster karena popularitasnya yang lekas mendunia, rupanya aespa masih punya keinginan menjangkau lebih banyak kalangan.
Terutama dengan mencoba berbagai macam genre, agar lebih banyak orang bisa menikmati lagunya.
Baca Juga: aespa OTW ke New York, Untuk Panggung Hollywood Pertamannya!
Pengin memperluas genre lagu
Mampu bersaing dengan para seniornya sejak tahun pertama, aespa emang benar-benar grup yang 'Next Level.'
Tapi siapa sangka, pengalaman salah satu membernya, Winter justru jadi pendorong mereka pengin lebih memperluas jangkauan penggemar.
Jadi tamu di kanal YouTube Rolling Stone, aespa berbagi pengalaman pertama yang unik.
Termasuk Winter yang ceritakan pertama kali dia mendengar lagu grupnya diputar di radio.
"Aku dengar lagu kami pertama kali saat di publik adalah di taxi, dan sopir taxi itu nge-skip lagunya," kata Winter yang disusul tawa semua member.
Baca Juga: Ini 4 Fakta Rencana Rehat BTS yang Diumumkan oleh Big Hit Music
Enggak semua orang senang genre lagu energetic
Meski ada rasa kecewa, Winter paham hal itu karena dia merasa lagu debut aespa yang enerjik enggak melulu disukai semua orang.
Pastinya banyak orang yang punya kesukaan genre lagu lain.
"Aku pikir karena lagu kami memang energetic, itu mungkin bukan kesukaan semua orang.
Makanya itu aku pengin coba banyak genre, buat nunjukin kalau aespa bisa bawakan lagu energetic dan powerful, tapi juga bisa genre lain seperti lagu emosional, lagu groovy.
Aku bilang ke diri sendiri saat itu, kalau harus menunjukkan sisi lain dari grup kami lewat banyak genre," lanjutnya.
Enggak dipungkiri, aespa sendiri punya kemampuan vocal dan penampilan panggung yang sangat fleksibel.
Baca Juga: Somi Beberkan Kenapa Dia dan Giselle aespa Sekarang Bisa Jadi Bestie!
Makanya selain lagu energetic seperti Black Mamba atau Savage, asepa juga tampil untuk lagu remake berjudul Forever dan menonjolkan kualitas vocal mereka yang sangat baik.
Cita-cita Winter untuk mencoba banyak genre itu, tentu bukan impian sulit buat diwujudkan ya girls!
(*)