CewekBanget.ID - Sadar atau enggak, sebetulnya enggak sedikit kebiasaan yang kita lakukan sehari-hari ternyata keliru, entah dari cara atau waktu melakukannya.
Misalnya beberapa kebiasaan berikut ini, yang dinilai lebih baik dilakukan di malam hari alih-alih pagi atau siang hari.
Kita masih melakukannya dengan salah enggak, nih?
Baca Juga: Bikin Sering Buang Air Kecil, Benarkah Minum Teh Sebabkan Dehidrasi?
Mandi dan Bersih-Bersih
Tahu enggak, rupanya kita lebih dianjurkan mandi dan membersihkan tubuh di malam hari, lho!
Wajar saja, sebab tubuh kita cenderung lebih kotor di malam hari akibat aktivitas yang kita lakukan seharian.
Jadi sebelum rebahan, pastikan kita sudah mandi dan bersih-bersih, ya.
Ini akan membuat kita bangun tidur dengan lebih segar, bersih, dan siap menjalani hari.
Baca Juga: Rajin Cuci Muka dan 5 Kebiasaan Ini Bikin Jerawat Makin Parah!