Andrew Garfield Pas Kecil Pernah Diejek Enggak Bisa Jadi Spider-Man

By Tiara Harum Pramesti, Sabtu, 25 Desember 2021 | 18:04 WIB
Andrew Garfield sebagai Spider-Man (The Independent)

CewekBanget.ID - Andrew Garfield dikenal sebagai pemeran Spider-Man era film The Amazing Spider-Man. 

Meski kini sudah berakhir dan diganti Tom Holland sebagai Spider-Man baru, tapi aksinya enggak akan pernah dilupakan. 

Rupanya sejak kecil Andrew memang sudah suka dan ngefans dengan sosok hero Spider-Man. 

Baca Juga: Cinlok, 3 Aktor Spider-Man Ini Pacaran Beneran dengan Lawan Mainnya!

Andrew Garfield fans Spider-Man sejak kecil

Flashback zaman Andrew kecil, dia paling ingat mengidolakan hero laba-laba itu. 

Kerap nonton di layar TV bareng dengan teman-temannya, sampai punya cita-cita jadi Spider-Man. 

Toby Maguire juga jadi salah satu idola Andrew pada waktu itu. 

"Toby adalah idolaku, karena itu kenangan masa kecilku.

Aku ingat nonton film Spider-Man satu berkali-kali, kayaknya tiga kali bareng temanku Terry McGinnis," ujarnya dilansir dari GQ. 

Baca Juga: Nonton Spider-Man: No Way Home? Jangan Lakukan 5 Hal Ini di Bioskop!

Sempat dicibir teman sebaya

Saking ngefans dengan Spider-Man, dia dan temannya kerap bergurau punya cita-cita jadi Spider-Man. 

Tapi keinginan itu cuma jadi ejekan bagi teman-temannya. 

"Kami sangat bersemangat dan kayak berdialog satu sama lain, dan dia (teman Andrew) terbahak di depanku bilang 'kamu enggak akan pernah jadi Spider-Man.'

Dan, sekarang Sam, sekarang kita di (kenyataan) ini," ucap Andrew. 

Andew Garfield didapuk sebagai pemeran Spider-Man sejak 2012 lewat judul The Amazing Spider-Man. 

Kemudian berlajut sampai The Amazing Spider-Man 2 dan sayangnya film terakhir itu dapat cukup banyak kritik. 

Tapi meski aksinya sebagai Peter Parker di era tersebut harus usai, dia tetap jadi tokoh yang enggak terlupakan bagi banyak penonton. 

Kamu juga fans Spider-Man era Andrew Garfield?

(*)