Review Drama The Silent Sea. Kurang Seru Penonton Tuntut Season 2!

By Monika Perangin, Rabu, 5 Januari 2022 | 13:00 WIB
The Silent Sea (Netflix)

CewekBanget.ID - Drama Korea The Silent Sea menjadi drama Netflix yang paling ditunggu di akhir tahun 2021 lalu.

Dimainkan oleh para aktor dan aktris ternama dari Korea Selatan membuat penonton berekspektasi tinggi dengan drama The Silent Sea.

Pasalnya, drama The Silent Sea ini di bintang oleh Bae Doona, Lee Jun, Kim Sun Young, hingga Gong Yoo.

Baca Juga: Pakai Baju Astronot, Drama Gong Yoo The Silent Sea Tayang di Netflix!

Memiliki latar tahun 2075 yang dilanda kekeringan membuat para ilmuan di drama The Silent Sea harus terbang ke bulan untuk misi mengambil bahan sampel misterius yang dipercaya bisa menyelamatkan bumi dari kekeringan.

Saking keringnya, drama The Silent Sea sampai menggambarkan bahwa bumi sudah enggak punya laut lagi dan bahkan untuk mendapatkan air harus dijatah oleh pemerintah.

Masing-masing lapisan masyarakat punya golongan tertentu yang membatasi seberapa banyak air yang bisa diperoleh per harinya.

Drama The Silent Sea yang bergenre sci-fi thriller suspense ini akan menyita perhatian kita pada berkembangkan saint pada saat itu.

the silent sea

Para ilmuan yang dikirim ke bulan dalam misi 24 jam tersebut juga melewati banyak sekali rintangan yang harus dilalui.

Mulai dari pesawat yang ditumpanginya ada kesalahan mesin yang menyebabkan menabrak dataran bulan, kekurangan oksigen, hingga ada pengkhianat di dalamnya.

Baca Juga: Merayakan 20 Tahun Berkarya, Gong Yoo Sapa Penggemar Lewat IG!

Sampel misterius yang ditemukan ilmuan di dalam drama The Silent Sea juga ternyata masih harus dipelajari lebih lanjut.

Pasalnya, para ilmuan khawatir bahwa bahan sampel misterius tersebut bukan cuma membantu bumi dari kekeringan, tapi juga menyebabkan masalah baru.

Punya jalan dan alur cerita yang lumayan seru, sayangnya akhir dari drama The Silent Sea ini sangat tanggung.

Setelah perjuangan panjang para ilmuan untuk mendapatkan sampel misterius tersebut, kita enggak diperlihatkan keadaan bumi selanjutnya.

Hal tersebut membuat penonton cukup kecewa dan mengharapkan adanya season 2 dari drama The Silent Sea.

 

the silent sea

Akun TikTok @Wendajiminnn yang membagikan potongan video dari drama The Silent Sea pun dipenuhi dengan komentar netizen yang pengin ada season II.

"pleasee endingnya gimana keadaan bumi," tulis akun TikTok @a****a.

"plisss... ceritanya bagus bngt,,, cmn gw penasaran sama keadaan bumi ky gimn," ucap aku @H*******g.

"gada season 2 nya drakor drakor produksi Netflix mah kaya yg sebelum sebelumnya dibiarin aja gantung," ujar akun @R**a.

Lihat komentar netizen selengkapnya tentang drama The Silent Sea di sini!

@wendajiminnn #thesilentsea #gongyoo #baedoona #kdrama #drakor #fyp ♬ Redstone Eyes by Gorilaz - niko

(*)