Teman Merendahkan Kita dan 3 Tanda Pertemanan Harus Berakhir!

By Salsabila Putri Pertiwi, Senin, 10 Januari 2022 | 22:45 WIB
ilustrasi teman tersinggung (crosswalk.com)

CewekBanget.ID - Kita tentu pengin mempertahankan pertemanan dengan orang-orang di sekitar kita sebaik dan selama mungkin.

Sayangnya, kita enggak mungkin melakukan ini terus menerus, apa lagi kalau teman-teman kita menunjukkan sikap yang enggak seharusnya mereka lakukan sebagai teman.

Ingat, jangan sampai kita melupakan diri kita sendiri hanya demi menjaga hubungan dengan orang lain.

Apa lagi kalau orang tersebut enggak dapat menghargai kita dan enggak memandang kita sebagai temannya.

Perhatikan 4 tanda-tanda berikut ini yang bisa menjadi sinyal kalau hubungan pertemanan sudah harus berakhir!

Merendahkan Diri Kita

Girls, enggak perlu mempertahankan pertemanan dengan seseorang kalau doi selalu merendahkan atau melecehkan kita.

Ini termasuk saat mereka mengejek atau menyebut kita dengan nama-nama enggak pantas ya, bahkan seandainya mereka berdalih kalau mereka cuma bercanda.

Teman yang baik akan tahu cara menghargai satu sama lain dan menjaga batas saat bercanda, sedekat apapun kita dengan satu sama lain.

Baca Juga: Enggak Perlu Dipertahankan, Tinggalkan Teman kalau Lakukan 3 Hal Ini!

Kita Enggak Didengarkan

Buat apa menjaga pertemanan yang enggak menguntungkan kita?

Teman yang baik seharusnya bersedia mendengarkan curhat hingga masukan dari kita, begitu pula sebaliknya.

Kalau pertemanan cuma bersifat satu-arah dan teman-teman kita cuma mau didengarkan tanpa melakukan hal yang sama untuk kita, saatnya mempertimbangkan kembali status pertemanan yang kita jaga selama ini.

Baca Juga: Ada yang Bikin Baper, 5 Tipe Cowok Ini Selalu Ada di Pertemanan Kita!

Berteman Hanya karena Enggak Enak

Kalau sudah merasa enggak ada koneksi dengan orang-orang dalam pertemanan kita, sebetulnya kita boleh pergi, kok.

Jangan sampai kita menjaga pertemanan hanya karena perasaan enggak enak terhadap orang lain.

Pertemanan seharusnya membahagiakan bagi setiap orang di dalamnya, bukannya bersifat terpaksa dan cenderung menekan diri kita sendiri.

Baca Juga: 3 Pasangan Zodiak yang Kemungkinan Bakal Enggak Cocok Temenan. Sering Ribut!

Lelah Setelah Bertemu Teman

Bukannya gembira dan lega, kita malah capek dan sedih setelah bertemu teman-teman kita.

Mungkin karena energi yang enggak seimbang, teman-teman yang kerjanya hanya meledek kita, atau karena mereka terlalu sering bergosip dan mengurusi urusan orang lain.

Kalau pertemanan sudah enggak lagi membawa kebahagiaan dan manfaat bagi kita, saatnya kita mencari lingkungan baru.

(*)