Idgitaf Trauma Ditinggal, Kini Selalu Beri Jarak Saat Berteman

By Tiara Harum Pramesti, Minggu, 16 Januari 2022 | 20:05 WIB
Idgitaf (Instagram: Idgitaf)

CewekBanget.ID - Brigita Meliala atau biasa dikenal dengan Idgitaf, kini dikenal dengan single hitsnya Takut. 

Di lagu tersebut, Gita pengin ceritakan kalau banyak ketakutan yang remaja pikirkan sebelum benar-benar menginjak usia dewasa. 

Terutama rasa takut akan banyak kekecewaan yang mungkin dihadapi nantinya. 

Rupanya Gita punya kenangan enggak terlupakan soal kekecewaan.

Takut kehilangan

Gita yang kini berusia 21 tahun, enggak memungkiri telah lewati beberapa fase di hidupnya. 

Termasuk fase yang enggak enak, dan kehilangan. 

Gita mengaku salah satu ketakutan yang paling dia pengin hindari adalah takut kehilangan.

Karena pengalaman pribadi telah dialaminya selama memasuki usia 20-an itu. 

Baca Juga: Sering Bikin Salah Paham, Kepoin Mitos dan Fakta Seputar Momen Berduka

"Takut kehilangan. 

Jadi aku tuh beberapa kali kehilangan, walaupun sebenarnya bagi orang ini biasa aja gitu," ungkapnya dilansir dari Youtube Enzy Storia.

Rupanya enggak cuma hubungan percintaan yang bisa bikin orang terpuruk dan sedih karena ditinggalkan. 

Tapi juga dalam kasus pertemanan, Gita sendiri merasakan itu membekas di ingatan.

"Tapi ini meninggalkan kesan yang cukup mendalam. 

Sampai aku sekarang kalau misalnya temanan sama orang dekat sama orang jatohnya jangan terlalu dalam. 

Karena 'ini gue tahu nih lo bakal ninggalin gua, lah udah lah gue enggak mau terlalu dalam' gitu," jelas Gita. 

Jadi berjarak dengan teman

Gara-gara ketakutan Gita di awal itu, kini dia menjadi berubah pandangan. 

Baca Juga: Mind Platter: Kumpulan Puisi Najwa Zebian Tentang Hidup Tanpa Rasa Takut

Gita menganggap sekarang dirinya enggak bisa terlalu dekat dengan teman-teman secara otomatis. 

Dan dia menjadi punya jarak antara dirinya dan teman-teman itu. 

"Iya, jadi distance (berjarak) gitu lho.

Itu jadi (merasa) kurang ajar sih sebenarnya, tapi gimana ya. 

Aku takut banget gitu lho, takut banget sama kenyataan kalau orang itu akan pergi sebenarnya dari hidup aku. 

Kayak aku tuh masih belum nerima 'kenapa sih lo harus pergi, gue tuh enggak siap tahu' gitu lho."

Meski Gita sendiri sadar, kalau sebenarnya semua orang juga enggak akan bisa siap dengan kehilangan. 

"Walau sebenarnya enggak ada yang pernah siap kan?

Aku juga pernah dengar ada orang yang pernah ngomong begini, 'mungkin emang porsi dia itu di hidup lo cuman segitu aja.'

Jadi mau enggak mau lo mendingan harus berdamai aja," lanjutnya. 

Gita makin dewasa makin yakin kalau setiap individu punya tantangan sendiri menghadapi tiap perubahan di hidupnya.

Baca Juga: Netizen Kritik Ending School 2021, Enggak Relate dengan Kehidupan Fans KPop!

(*)