Review Film Kekerasan Seksual Penyalin Cahaya, Ada Apa dengan Fogging?

By Monika Perangin, Senin, 17 Januari 2022 | 21:40 WIB
film penyalin cahaya (instagram.com/penyalincahaya)

Ditambah lagi, fakta bahwa sang ayah sudah mencoba untuk melarang dan enggak didengarkan oleh Sur.

Menjadi korban kekerasan seksual membuat Sur harus menjalani hidup dengan penuh ketegaran.

Hal ini karena kita akan melihat Sur dihina dan diremehkan oleh banyak orang termasuk ayahnya sendiri.

Punya alur yang cukup menyayat hati dan membuat sedih, film Penyalin Cahaya ini benar-benar mempunyai kesan yang luar biasa.

Akting para pemainnya yang sangat natural ditambah dengan ekspresi yang meyakinkan membuat film ini bahkan jadi terkesan sangat nyata.

Cerita dalam film ini juga sangat mengalir sehingga membuat kita enggak capek untuk berpikir.

Walaupun setiap adegan mempunyai makna khusus, namun cara penyampaian cerita ini sangat alus sehingga gampang dimengerti.

Baca Juga: Netizen Marah, Kru Penyalin Cahaya Jadi Pelaku Pelecehan Seksual

Ada apa dengan fogging?

tanggapan netizen tentang Penyalin Cahaya

Dalam film Penyalin Cahaya kita akan melihat beberapa kali adegan fogging bahkan sampai di akhir ceritanya.

Ternyata, fogging sendiri punya makna khusus yang bisa menggambarkan situasi kasus kekerasan seksual di Indonesia ini.