Saeroyi punya tekat yang sangat kuat untuk membalas apa yang orang lakukan ke dirinya yang membuat dirinya menderita dan di penjara selama tujuh tahun.
Kehilangan ayahnya, membuat Saeroyi bekerja serabutan selama tujuh tahun lamanya dan mengumpulkan semua uangnya.
Akhirnya, Saeroyi membuka kedai DanBam sebagai salah satu langkah pembuktian dirinya pada dunia.
Jangan sampai ketinggalan untuk nonton drama ini, ya.
Penasarankan dengan ceritanya?
Baca Juga: Hampir Setahun Ditunda, Gimana Nasib Penayangan Dear.M di Tahun 2022?
Drinking Solo
Kalau drama Dringking Solo, kita akan lebih fokus menonton cerita tentang kehidupan orang dewasa dengan pekerjaannya masing-masing.
Drama ini bercerita tentang guru, siswa, dan staf jasa bimbel untuk orang-orang yang pengin mempersiapkan ujian pegawai negeri.
Sama seperti judulnya, drama ini mengisahkan tentang orang dewasa yang menghabiskan waktu dengan minum sendirian setelah lelah bekerja.
Walaupun memiliki kisah yang cukup rumit dengan beban kehidupan, tapi jangan khawatir drama ini enggak terlalu berat, kok.