Urutan Golongan Darah yang Gampang Nangis. B Enggak Bisa Nangis di Depan Orang!

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Jumat, 21 Januari 2022 | 13:55 WIB
Weightlifting Fairy Kim Bok Joo (dramabeans.com)

CewekBanget.ID - Menangis emang bisa bikin perasaan kita jadi lega.

Apalagi kalau emosi lagi enggak stabil, misalnya mood yang naik dan turun.

Banyak orang bilang kalau menangis adalah tanda sebagai orang cengeng, padahal menangis bisa membantu buat menenangkan pikiran, lho.

Penyebab orang menangis juga beda-beda, girls.

Nah, kalau menurut golongan darah nih, siapa aja sih yang paling gampang buat menangis? Kepoin yuk!

Golongan darah O

Orang-orang dengan golongan darah ini punya sisi emosional yang tinggi dibanding yang lain.

Mereka ini gampang terenyuh dan dipengaruhi oleh orang lain atau keadaan di sekitarnya.

Akibatnya, jangan heran kalau mungkin O gampang menitikkan air mata pada hal-hal yang dianggap orang lain biasa aja.

Baca Juga: Selalu Kuat, Ini Urutan Golongan Darah yang Paling Tahan Banting!

Golongan darah AB

Hampir mirip dengan O, AB juga masih jadi golongan darah yang cukup sensitif.

AB bisa gampang nangis hanya karena adegan dalam satu film atau drama yang ia tonton.

Golongan darah A

A adalah golongan darah yang realistis sama keadaan, makanya ia baru akan nangis kalau ada hal yang dekat dengannya yang bikin haru.

Misalnya nih saat orang terdekatnya lagi mengalami masalah, A bisa merasakan apa yang dirasakan, ikutan iba.

Enggak cuma saat kesusahan, A juga bisa ikutan menangis haru pada kebahagiaan yang didapat oleh mereka.

Golongan darah B

Mereka enggak mau menunjukkan sifat gampang nangisnya di depan orang.

B bisa terlihat kuat dan enggak akan nangis, padahal kalau udah sendirian, wah jangan ditanya lagi, deh.

Saat situasinya lagi enggak baik, B bisa lho nangis gara-gara dengerin lagu doang, girls.

 Baca Juga: Sikap Orang Kalau Lagu Naksir dan PDKT Menurut Golongan Darahnya(*)