Cara Bikin Lesung Pipi Buatan dengan Operasi Dimpleplasty. Ini Infonya

By None, Minggu, 30 Januari 2022 | 13:05 WIB
Drama Hometown Cha-Cha-Cha (tvN)

CewekBanget.ID - Ada anggapan kalau punya lesung pipi di wajah maka akan terlihat jadi lebih manis.

Tentu sebenarnya enggak juga yaa, girls karena kecantikan itu sifatnya relatif termasuk juga anggapan soal lesung pipi.

Memang betul ada yang suka dengan cowok atau cewek yang punya lesung pipi.

Fyi, lesung pipi ini sebenarnya adalah lekukan di bagian pipi yang terlihat ketika orang tersebut sedang tersenyum, seperti dilansir dari laman Parapuan.co.

Lekukan di bagian pipi itu memang terbentuk secara alami karena ada otot di wajah kita.

Tapi enggak semua orang bisa terlihat lesung pipinya.

Nah, mungkin ada sebagian dari kita yang pengin punya lesung pipi juga.

Dan sebenarnya kita bisa memiliki lesung pipi juga tapi memang harus dengan operasi plastik.

Kita bisa mencoba operasi dimpleplasty untuk memiliki lesung pipi.

Baca Juga: Ikutin Cara Ini Buat Bikin Lesung Pipi Palsu! Gampang Banget!

Jika kita  tertarik memiliki lesung pipi melalui prosedur dimplepasty, maka harus ada beberapa hal yang persiapkan, apa saja?

1. Cari ahli bedah plastik berpengalaman