Sering Diabaikan, Ternyata 5 Hal Ini Tanda Masalah Kesehatan Serius!

By Salsabila Putri Pertiwi, Senin, 31 Januari 2022 | 18:00 WIB
ilustrasi bakteri gigi ()

CewekBanget.ID - Kita sering menganggap bahwa masalah kesehatan serius identik dengan gejala penyakit yang kasatmata dan sangat terasa menyakitkan.

Padahal, banyak sekali gejala kesehatan serius yang tampak sepele dan bisa jadi sering kita abaikan karena kita merasa hal tersebut bukan masalah besar.

Nah, mulai sekarang, kita harus lebih waspada kalau merasakan 5 gejala berikut ini.

Jangan-jangan, ada risiko kesehatan tinggi yang mengintai kita!

Radang Gusi

Radang gusi bukan sekadar tanda masalah kesehatan pada mulut.

Sudah tahu belum, kalau penyakit pada gusi bisa meningkatkan risiko penyakit jantung hingga 20%?

Melansir dari The Healthy, studi di Journal of the Indian Society of Periodontology menunjukkan bahwa radang gusi berkaitan dengan respon tubuh terhadap peradangan.

Makanya, kita dianjurkan untuk memeriksakan kesehatan mulut secara rutin, agar potensi penyakit gusi dapat dicegah sejak awal.

Baca Juga: Awas! Infeksi Bakteri Jadi Penyebab TBC dan 3 Penyakit Maut Ini

Berat Badan Menurun Tiba-Tiba

Enggak diet atau berusaha menurunkan berat badan, tapi angka timbangan tiba-tiba berkurang? Kok bisa?

Kalau kita mendapati kejanggalan ini, segera periksakan diri ke dokter.

Kehilangan berat badan yang tiba-tiba erat kaitannya dengan risiko kanker pankreas, lambung, kerongkongan, hingga paru-paru.

Ruam Gatal pada Kulit

Ruam kemerahan yang terasa gatal pada kulit mungkin bukan hanya muncul gara-gara gigitan serangga atau eksim.

Ruam pada kulit bisa jadi gejala salah satu jenis kondisi autoimun, yaitu penyakit celiac.

Kondisi ini membuat tubuh kita melawan organ dalamnya sendiri saat kita mencerna gluten sesedikit apapun.

Nah, ruam yang disebabkan oleh penyakit celiac disebut juga dengan dermatitis herpetiformis dan akan menghilang saat kita menjalani diet bebas gluten.

Baca Juga: Muncul Uban di Usia Muda, Awas Tanda 5 Gangguan Kesehatan Ini!

Kemarahan yang Meledak

Hayo, kita sering melepaskan emosi yang meledak tiba-tiba enggak, nih?

Fyi, ini adalah ciri-ciri depresi, yang kerap diabaikan karena kita menganggap depresi identik dengan kebiasaan menangis atau tergolek enggak bertenaga di tempat tidur.

Menurut The Healthy, lebih dari setengah pasien depresi memiliki kemarahan dan rasa kesal yang bisa meledak-ledak.

Faktanya, hal tersebut kerap diasosiasikan dengan depresi yang lebih parah dan berlangsung dalam jangka panjang.

Mudah Lupa Nama Orang

Kalau kita masih muda dan sudah sulit mengingat nama orang, bahkan yang kita temui beberapa kali pun, kita mesti lebih waspada.

Kepikunan dan kesulitan mengingat hal-hal seperti nama dan daftar dapat menjadi gejala hipotiroidisme atau kadar hormon tiroid yang rendah.

Tanpa hormon tiroid, segala hal akan berlangsung lambat dan kita bakal merasa otak kita seperti berkabut.

Masalahnya, karena gejala kondisi kesehatan yang satu ini sangat umum, banyak orang mengabaikannya dan enggak sadar kalau dirinya kekurangan hormon tiroid.

Makanya, kalau kita merasakan gejala tersebut, berkonsultasi dengan dokter enggak ada salahnya, kok.

Baca Juga: Mematikan, 5 Penyakit Ini Bisa Membunuh dalam Waktu 24 Jam Saja!

(*)