CewekBanget.ID - Punya suara yang merdu, penampilan anak Parto, yaitu Amanda Caesa pun sukses curi perhatian ya!
Jago padu padan outfit dan punya gaya yang kece, enggak heran berbagai gaya Amanda Caesa kerap ditiru dan jadi inspirasi.
Membahas soal gaya Amanda Caesa, anak Parto yang satu ini ternyata cukup sering tampil kompak bareng mama, lho!
Yup, Amanda Caesa dan mama, Diena Risty, beberapa kali terlihat tampil kompak dengan outfit yang senada atau siluet fashion yang mirip.
Penasaran sama gaya kompak Amanda Caesa bareng mama?
Bisa jadi inspirasi tampil kompak bareng mama, ini 6 gaya kompak Amanda Caesa bareng mama, Diena Risty, yang seru dan kece abis:
Kompak pakai outfit hitam putih
Kece dan seru abis, Amanda Caesa dan mama kompak pakai outfit hitam dan putih buat tampil kasual.
Baca Juga: Ide OOTD Amanda Caesa Buat Tampil Fresh Paduin Atasan Kuning dan Celana Jeans
Kasual kompak pakai atasan warna nude
Kali ini, Amanda Caesa dan mama kompak pakai atasan warna nude, celana panjang hitam dan sneakers putih.