4 Tips Paling Jitu Menabung Uang Jajan Sekolah untuk Liburan!

By Monika Perangin, Minggu, 6 Februari 2022 | 22:30 WIB
Menabung (wallkill.com)

CewekBanget.ID - Saat masih sekolah, kita membutuhkan uang ekstra untuk pergi liburan atau main bersama teman kita.

Kalau pengin pergi ke tempat wisata yang mengharuskan kita untuk membayar dengan harga yang mahal, kita perlu menyiapkan uang.

Namanya anak sekolah, tentu saja keuangan kita terbatas dan mengandalkan uang jajan sekolah.

Untuk itu, CewekBanget.ID akan memberikan jurus paling jitu menabung uang jajan sekolah untuk liburan!

Pisahkan uang jajan dan tabungan

Menabung

Saat diberikan uang jajan, kita harus langsung memisahkannya dan taruh di tempat yang berbeda.

Enggak usah muluk-muluk, kita bisa pisahkan 20-30% uang jajan kita dan jadikan itu sebagai tabungan.

Karena kita enggak menabung dengan jumlah yang banyak, ini menandakan kita masih bisa jajan dan makan enak di luar.

Baca Juga: Kalender Saku: Cara Orang Korea Bisa Menabung Jutaan Per Tahun!

Jangan buru-buru

Menabung

Saat menabung, kita dibutuhkan kesabaran untuk mencapai jumlah yang kita mau.

Jangan pernah terburu-buru untuk mencapai target dengan menaruh sebagaian uang jajan kita.

Hal ini akan membuat agenda menabung sangat berat dan sulit di jalani.

Tulis target

ilustrasi menulis

Seperti biasa, apapun yang kita lakukan harus punya targetnya.

Kita harus ingat berapa target tabungan yang kita mau dan usahakan membukanya saat sudah 2-3 kali lipat dari target yang kita mau.

Baca Juga: Siapa Nih yang Paling Susah Kalau Disuruh Nabung Menurut Golongan Darah?

Bilang orang tua

ilustrasi menabung

Ini adalah tips paling gitu yang bikin tabungan kita bakal cepat penuh.

Bilang orang tua kita kalau kita sedang menabung sehingga orang tua tergerak untuk membantu mengisi tabungan kita.

Sebagai anak remaja yang belum bekerja, kita boleh lho kode-kode lucu ke orang tua!

Itu dia beberapa tips nabung buat kita yang mendapatkan uang jajan dari orang tua.

Sebenarnya apapun tujuan nabungnya baik itu buat iburan atau keperluan lain, kita harus bijak menggunakannya yaa, girls!

 Baca Juga: Terpaksa Cuti 6 Bulan, Enzy Storia Menyesal Lupa Deadline Bayar Kuliah

(*)