CewekBanget.ID - Beberapa orang mungkin memang menyukai kamar atau ruangan yang kecil agar memberikan kesan yang lebih intim dan privat.
Tapi sebagian orang, mungkin termasuk kita, kerap merasa terganggu dengan ruangan kecil yang menimbulkan perasaan sempit dan sesak.
Tenang, enggak perlu sampai membongkar kamar, sebetulnya ada tips yang bisa kita lakukan untuk mendapatkan kesan ruangan yang lebih luas.
Cukup dengan mengakali sudut ruangan dan beberapa tips lainnya berikut ini, nih!
Gunakan Sudut Ruang yang Ada
Salah satu cara mengakali ruangan yang sempit adalah dengan memanfaatkan setiap sudut dan sisi ruangan yang ada.
Misalnya, untuk menyimpan barang, tumpuk atau gunakan lemari yang mengikuti tinggi dinding agar mengurangi keberadaan benda-benda yang berserakan di lantai.
Celah pada furnitur seperti sisi di antara 2 lemari atau bagian kepala tempat tidur juga bisa dimanfaatkan untuk menyimpan barang.
Pokoknya, celah dan ruang sekecil apapun pasti bisa difungsikan agar ruangan kita terasa lebih luas, kok.
Baca Juga: Hati-Hati, 4 Bahaya Ini Mengintai kalau Kita Menahan Kencing!
Tempat Penyimpanan Multifungsi
Enggak perlu menyimpan terlalu banyak rak atau lemari di kamar yang sempit.