"Dan akhirnya aku kayak 'oke juga sih Kututup Hatiku ya'.
Jadi kayak gue udah nyerah dan orang langsung pada poinnya gitu loh Kututup Hatiku," imbuhnya.
Menurut Novia lagu ini cocok didengarkan saat kita merasa sedang stuck dalam suatu hubungan yang toksik.
"Lu lagi perjuangin dia tapi dianya enggak," ujar Novia.
Sudah ada video klipnya!
MV Kututup Hatiku milik Novia Bachmid juga cukup menguras emosi girls, sudah nonton?
Baca Juga: Panik! Novia Bachmid Lari Saat Gempa Cuma Pakai Bathrobe dan Handuk
"Jadi di video klip itu pada intinya aku adalah robot yang di-setting sama pasanganku," ungkapnya.
Novia Bachmid mengatakan bahwa video klip tersebut menggambarkan kondisi saat ini karena dikontrol oleh pasangannya.
Berdasarkan pengalaman pribadi?
Ternyata lagu Kututup Hatiku tercipta dari pengalaman pribadi Novia Bachmid.