3 Kegiatan dan Tips Biar Blind Date Makin Asyik dan Menyenangkan!

By None, Kamis, 24 Februari 2022 | 12:35 WIB
Drama Blue Birthday (Playlist Studio)

CewekBanget.ID - Girls, siapa nih di antara kalian yang pernah blind date atau kencan buta?

Kalau sekarang nih biasanya melakukan blind date karena kenal di aplikasi dating dan mulai janjian buat ketemuan.

Tapi ada juga blind date yang diatur sama temen atau keluarga kita sendiri, jadi mak comblang deh.

Kegiatan blind date atau kencan buta ini pasti jadi salah satu hal yang sering banget kita lihat kalau lagi nonton drama Korea.

Blind date sebenarnya cukup seru lho karena kita bertemu dengan orang baru yang belum kita kenal.

Dari pertemuan pertama saat blind date, first impression kayakya bakal lebih dominan bermain nih.

Pasalnya dari pertemuan pertama itu yang bakal menetukan apakah kita bakal mengatur pertemuan lagi setelahnya atau cukup sekali aja.

Nah, ada beberapa kegiatan seru yang bisa dilakukan saat pertama kali ketemuan di blind date.

Apa aja nih? Yuk cari tahu, girls!

Baca Juga: Rumor Kencan Jackson Wang dengan Yuqi (G)I-DLE Ternyata Hoax?

Makan malam sederhana

Salah satu cara santai untuk memulai kencan buta dengan seseorang yang baru dikenal adalah dengan jalan-jalan sambil makan malam.

Enggal perlu yang mewah atau pun mengeluarkan banyak uang.

Kita bisa memilih streetfood atau pusat jajanan dengan banyak pilihan makanan.

Tapi enggak lupa untuk mengatur titik pertemuan yang jelas, ya, karena akan sulit menemukan orang asing di tengah keramaian.

Pergi ke kebun binatang

Kalau penyuka binatang, pergi ke kebun binatang pada kencan pertama juga menyenangkan loh, girls.

Beberapa kebun binatang pun menyediakan wisata malam atau safari night.

Sehingga momen ini cocok buat yang mau melakukan kencan pertama.

Baca Juga: Melisa Hart Saat Dandan Sebelum Kencan Bisa Dengerin Lagu Satu Album

Nonton film di bioskop

Kencan pertama di bioskop memang nggak pernah salah deh, girls!

Kita bisa berunding buat memilih salah satu film yang sedang ramai atau film apa pun yang menarik, untuk menghabiskan momen bersama.

Setelah nonton film pun bisa saling bertukar pandangan, bahkan bisa saling mengenal selera masing-masing setelah nonton film, loh. Seru kan!

Gimana nih biat blind date berkesan?

Pada pertemuan pertama, kita pasti pengin memberikan kesan alias first impression yang baik.

Untuk itu, ada beberapa trik agar kencan buta alias blind date-mu berkesan nih, girls. Apa aja?

- Kontak mata

- Senyum hangat

- Postur tubuh yang baik

- Gunakan salam atau bahasa verbal yang sopan dan ramah

- Tetap santai dan rileks

Tapi girls, karena ini adalah pertemuan pertama kita dengan orang yang benar-benar stranger, jadi tetap harus hati-hati dan wasapada, ya!

Baca Juga: Cerita Gaya Pacaran Sesama Otaku, Beda Cara dan Tempat Kencan!

 

Artikel ini telah tayang di Parapuan.co dengan judul: "Sering Muncul di Drakor, Begini Serunya Kencan Buta dengan Orang Baru"(*)